Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menguji Performa dan Keiritan MG New ZS ke Lembang

Kompas.com - 22/03/2023, 10:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dengan desain eksterior yang cukup agresif dan interior yang elegan, Morris Garage (MG) New ZS menawarkan kenyamanan berkendara yang cukup baik. Soal performa dan konsumsi bahan bakar, mobil ini patut untuk diperhitungkan.

MG New ZS dibekali dengan mesin berkapasitas 1.500 cc, DOHC, 4-silinder, 16 katup. Namun, mesinnya masih belum dilengkapi dengan turbocharger.

Baca juga: Mengulik Kelengkapan Fitur MG New ZS

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 114 Tk pada 6.000 rpm dan torsi 150 Nm pada 4.500 rpm. Tenaganya disalurkan langsung ke roda depan melalui sistem transmisi CVT 8-percepatan.

Test drive MG New ZS dalam kegiatan KOC Oto AvonturKompas.com/Nico Test drive MG New ZS dalam kegiatan KOC Oto Avontur

Untuk pengetesan kali ini, New ZS dibawa dalam perjalanan bertajuk "Kompas.com Otomotif Challenge (KOC) Oto Avontur". Destinasi pada perjalanan ini adalah Bandung dan Lembang, Jawa Barat.

Jadi, rute yang dilewati tidak hanya jalanan aspal yang rata. Tapi, banyak juga tanjakan dan turunan yang harus dilewati.

Baca juga: Jajal Kenyamanan Berkendara MG New ZS

Saat digunakan di jalan raya, tenaga yang dihasilkan New ZS sudah cukup mengakomodasi kebutuhan harian. Begitu pula saat dibawa di jalan tol, performanya juga tidak mengecewakan.

Mesin MG New ZSKompas.com/Donny Mesin MG New ZS

Redaksi juga sempat membawa New ZS berwisata ke Curug Tilu Leuwi Opat di wilayah Kabupaten Bandung. Trek yang dilewati juga terdapat tanjakan yang cukup curam, tapi bisa dilewati tanpa usaha berlebih.

Untuk urusan konsumsi BBM, saat pemakaian di jalan tol, New ZS sempat tembus hingga 17,5 kilometer per liter. Lalu, saat memasuki Kota Bandung, menemui kemacetan dan beberapa jalan menanjak, rata-rata konsumsi BBM New ZS menjadi 15 kilometer per liter.

MG New ZSKompas.com/Donny MG New ZS

Konsumsi BBM yang dihasilkan tidak boros jika dibandingkan dengan kompetitor sekelasnya. Tapi, juga bukan hasil yang luar biasa untuk mesin 1.500 cc non turbo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau