Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Harga Motor Sport Full Fairing 150cc Usai Lebaran

Kompas.com - 11/05/2022, 15:01 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mei 2022 usai Lebaran harga sepeda motor tipe sport kelas 150 cc full fairing tidak berubah. Tiga pabrikan asal Jepang yang terjun di segmen ini menggunakan harga lama.

Tiga merek Jepang yaitu Honda, Yamaha dan Suzuki sebelunya sudah melakukan revisi harga pada April 2022. Khusus untuk Yamaha bahkan sudah menaikkan harga sejak Maret 2022.

Bulan lalu harga motor sport full fairing 150cc naik salah satunya imbas dari kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari sebelumnya 10 persen menjadi 11 persen pada 1 April 2022.

Baca juga: Operator Bus AKAP Minta Arus Mudik Tahun Depan, Ada Prioritas

Sepanjang 2022, Honda CBR150R mengalami revisi harga pada Januari dan April 2022. Pada pada April harganya naik sekitar Rp 400.000 sampai Rp 500.000.

Sama seperti Honda, pada Mei 2022 Yamaha juga tidak menaikkan harga. Benderol YZF-R15 model lama sekarang Rp 37.550.000, sedangkan All New YZF-R15 Connected seharga Rp 39.240.000.

Suzuki dengan GSX-R150 juga tidak mengalami kenaikan. Sebelumnya harga GSX-R150 terakhir naik pada akhir tahun 2021 berkisar Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000.

Honda

Baca juga: Ahok Diperiksa terkait Korupsi Pertamina, Dasco: Komisaris Pasti Terima Laporan dan Hasil Audit

  • CBR150R Victory Black Red Non ABS: Rp 36.741.000
  • CBR150R Dominator Red Black Non ABS: Rp 36.741.000
  • CBR150R Matte Black Non ABS: Rp 36.741.000
  • CBR150R Honda Racing Red Non ABS: Rp 37.447.000
  • CBR150R Victory Black Red ABS: Rp 40.817.000
  • CBR150R Dominator Red Black ABS: Rp 40.817.000
  • CBR150R Honda Racing Red ABS: Rp 41.523.000
  • CBR150R Honda Tricolor ABS: Rp 41.523.000
  • CBR150R MotoGP Edition ABS: Rp 41.726.000

Yamaha

  • YZF-R15: Rp 37.550.000
  • All New YZF-R15 Connected: Rp 39.240.000
  • All New R15M Connected ABS: Rp 43.885.000
  • All New R15M Connected ABS WGP 60th: Rp 44.495.000

Suzuki

  • GSX-R150 ABS: Rp 37.257.000
  • GSX-R150 Keyless: Rp 34.231.000

*harga OTR DKI Jakarta
*harga rekomendasi
*harga dapat berubah sewaktu-waktu
*harga berbeda di tiap daerah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kapolda Yogyakarta Diganti, Irjen Suwondo Nainggolan Ditunjuk Jadi Aslog Kapolri
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau