Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Daihatsu Indonesia Tingkatkan Kemampuan Teknisinya

Kompas.com - 11/02/2020, 19:22 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan purna jual menjadi salah satu elemen penting dalam meningkatkan performa bisnis otomotif di Indonesia.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyebut, aftersales service menyumbang kontribusi yang cukup besar dalam total penjualan mobil. Oleh sebab itu, pengembangan teknisi dan pelayanan patut diperhatikan tanpa mengesampingkan kualitas produk.

"Saya tidak bisa katakan secara pasti kontribusi aftersales terhadap penjualan total Daihatsu atau pendapatannya ke bisnis keseluruhan Daihatsu Indonesia. Tapi sektor ini begitu penting, jadi kita beri perhatian agar konsumen bisa mendapat pelayanan maksimal," kata Marketing & CR Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso di Jakarta, Selasa (11/2/2020).

Baca juga: Terios Ditantang Suzuki XL7, Daihatsu Bilang Siap Bersaing

Daihatsu National Technical Skill Contest 2020KOMPAS.com/Ruly Daihatsu National Technical Skill Contest 2020

Atas dasar hal tersebut, PT ADM menggelar ajang adu kemampuan para teknisi terbaik Daihatsu di Indonesia. Kontes ini bertajuk Daihatsu National Technical Skill Contest 2020.

Anjar Rosjadi, Technical Service Division Head Astra Daihatsu Motor, menjelaskan bahwa kontes teknisi Daihatsu tingkat nasional ini diadakan sejak 1985. Kontes pada 2020, jelasnya, menjadi ajang ke-29 kalinya yang dihelat Daihatsu.

“Kami berharap, melalui kontes ini motivasi dan kemampuan teknisi semakin meningkat untuk mencapai kualitas pelayanan terbaik demi kepuasan pelanggan Daihatsu," katanya.

Anjar juga menyatakan bahwa kontes ini merupakan inovasi Daihatsu yang mengasah keterampilan individu dan kekompakan tim. Hal tersebut menunjukkan komitmen Daihatsu melalui kebersamaan tim untuk melayani pelanggan dengan lebih baik.

Daihatsu National Technical Skill Contest 2020 berlangsung selama 2 hari pada 10 -11 Februari 2020 dan bertempat di Daihatsu Technical Training Center, Sunter, Jakarta.

Baca juga: Jelang Valentine, Daihatsu dan Datsun Kerek Harga Mobil Murah

Daihatsu National Technical Skill Contest 2018.Ghulam/KompasOtomotif Daihatsu National Technical Skill Contest 2018.

Kontes yang melibatkan teknisi, foreman (kepala regu), dan service advisor (SA) secara langsung ini dilakukan secara bertahap, mulai dari seleksi internal di masing-masing bengkel, tes teori secara online, tes praktek di regional, hingga babak final yang memperlombakan kombinasi antara tes teori dan praktek di Jakarta.

Seleksi kontes diadakan di 8 area, yang meliputi Sumatera, DKI 1, DKI 2, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Indonesia Bagian Timur (IBT).

Dari jumlah sebanyak 2.009 total peserta dari seluruh Indonesia, terseleksi sebanyak 24 finalis yang masuk ke babak final. Pada babak final, seleksi dan penentuan pemenang dilakukan secara beregu atau tim untuk mendapatkan yang terbaik.

"Tujuan kami adalah untuk meningkatkan kualitas teknisi. Sebagai pemenang pertama dan terbaik, Daihatsu memberikan apresiasi kepada tim juara utama berupa medali, trophy, overseas trip ke Jepang, dan ikut ke International Technical Skill Contest 2021," kata Anjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com