Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pilihannya Sangat Beragam

Kompas.com - 04/02/2020, 06:50 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Memiliki mobil merupakan impian bagi sebagian masyarakat Indonesia. Meski punya dana terbatas, Anda sebetulnya bisa memilih mobil bekas yang dibanderol dengan harga miring.

Pilihan mobil bekas pun beragam, bisa menyesuaikan dengan kocek yang disiapkan. Misalnya untuk mobil bekas Rp 50 jutaan, berdasarkan penelurusan Kompas.com rupanya cukup banyak pilihannya.

Kisaran dana tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan model MPV, SUV, sedan, hingga city car keluaran tahun 1990-an akhir hingga 2000-an awal.

Baca juga: Xpander, Mobilio, dan Ertiga Diskon sampai Rp 25 Juta

Suzuki Escudo masuk ke dalam bursa mobil bekas tahun 90an yang dibanderol Rp 50 juta Foto:Youtube Suzuki Escudo masuk ke dalam bursa mobil bekas tahun 90an yang dibanderol Rp 50 juta

“Hal terpenting dalam membeli mobil bekas, harus siapkan dana untuk perbaikan,” ujar Herjanto Kosasih, Senior Manager Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua, kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

“Terlebih bagi mobil bekas yang sudah berumur, pasti sudah banyak yang harus diganti. karena odometer umumnya sudah tinggi,” katanya.

Untuk perbaikan bagian mesin atau kaki-kaki, barangkali relatif lebih mudah, karena komponen tersebut bisa diganti dan masih tersedia di pasaran.

Baca juga: Kebiasaan Salah Pengemudi yang Masih Disepelekan Ketika Menyetir

Fresh graduate harus jeli memilih tipe kendaraan. Jangan terjebak iming-iming harga murah. Ingat, kelengkapan fitur juga wajib diteliti.Dokumentasi mobil88 Fresh graduate harus jeli memilih tipe kendaraan. Jangan terjebak iming-iming harga murah. Ingat, kelengkapan fitur juga wajib diteliti.

Menurut Herjanto, bagian yang sulit diperbaiki untuk mobil usia 20 tahunan adalah bodi. Apabila ada yang keropos atau berkarat, lebih baik ditinggal saja.

“Soalnya biaya perbaikan akan mahal dan sulit untuk mengembalikan ke keadaan orisinal. Belum lagi spare part bodi pasti lebih langka dibanding mesin atau kaki-kaki,” ucap Herjanto.

Berikut ini daftar mobil bekas Rp 50 jutaan yang kami telusuri dari situs jual beli online:

Baca juga: Ratusan Pengendara Motor Langsung Terjaring Tilang Elektronik

Odometer jadi sasaran keisengan pedagang mobil bekasOtomania/Setyo Adi Odometer jadi sasaran keisengan pedagang mobil bekas

MPV

- Isuzu Panther Kotak 1998
- Toyota Kijang Kapsul 1997
- Mitsubishi Kuda 2000
- Kia Carnival Bensin 2000
- Kia Carens 2005

SUV

- Suzuki Sidekick 1996
- Daihatsu Feroza 1995
- Opel Blazer 2000

Sedan

- Toyota Great Corolla 1994
- Suzuki Baleno Next-G 2003
- Honda City Type Z 2000
- Toyota Soluna 2001

City Car

- Suzuki Karimun 2002
- Kia Visto Zip Drive 2004
- Hyundai Atoz 2004

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau