Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Wiyoto Wiyono, Tol Layang Terpanjang Kedua Setelah Japek II

Kompas.com - 13/12/2019, 06:43 WIB
Ari Purnomo,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Jalan tol layang Jakarta - Cikampek (Japek) II elevated tercatat menjadi jalan tol layang terpanjang di Indonesia saat ini. Panjang jalan tol layang ini mencapai 36,4 kilometer.

Sebelumnya, rekor jalan tol layang terpanjang dipegang oleh jalan tol layang Wiyoto Wiyono dengan panjang, lebih kurang 16 kilometer.

Jalan tol Wiyono Wiyono merupakan jalan tol layang pertama di Indonesia. Jalan tol ini menghubungkan Cawang - Priok. Jalan tol layang Wiyoto Wiyono dibangun pada pertengahan 1987.

Seperti diberitakan Harian Kompas, 27 Januari 1988, studi kelayakan jalan layang tol Cawang-Tanjung Priok dikerjakan oleh putra-putri Indonesia.

Baca juga: Cerita Pembangunan Jalan Tol Layang Pertama di Indonesia, Cawang-Priok...

Pemerintah Kota Jakarta Utara sedang membangun taman di kolong Tol Wiyoto Wiyono, Jalan Yos Sudarso, perbatasan Kecamatan Tanjung Priok dan Kelapa Gading  Jakarta Utara.KOMPAS.COM/JIMMY RAMADHAN AZHARI Pemerintah Kota Jakarta Utara sedang membangun taman di kolong Tol Wiyoto Wiyono, Jalan Yos Sudarso, perbatasan Kecamatan Tanjung Priok dan Kelapa Gading  Jakarta Utara.

Direktur Utama PT Citra Marga Nusaphala Persada Siti Hardiyanti Rukmana, mengatakan, jika sudah jadi usia pakai diperhitungkan untuk 40 tahun.

"Tetapi diharapkan dapat bertahan seumur hidup, asal jangan terjadi gempa bumi atau bencana alam berat lainnya yang sulit diperhitungkan," kata Siti Hardiyanti alias Tutut, kala itu.

Pembangunannya menelan biaya sekitar Rp 291 miliar. Masa pembangunan selama 776 hari, dari yang direncanakan 1.000 hari.

Tol layang pertama di Indonesia, Cawang-Priok selesai dibangun pada 1990. Jalan layang tersebut disebut pula menjadi jalan layang pertama terlebar di dunia saat itu.

Presiden Soeharto meresmikan operasional jalan layang tol Cawang-Priok pada 9 Maret 1990. Peresmian dilakukan di pintu gerbang Plumpang, Jakarta Utara.

Jalan tol sepanjang 15,66 kilometer ini diberi nama Jalan Ir Wiyoto Wiyono. Wiyoto Wiyono merupakan seorang teknisi pembangunan jalan yang meninggal saat melaksanakan tugasnya.

Baca juga: Siapa Wiyoto Wiyono yang Diabadikan Jadi Nama Tol Layang Pertama di Indonesia?

 

Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek II ElevatedDokumentasi Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek II Elevated

Seiring berjalannya waktu, pertumbuhan kendaraan tidak terhindarkan. Kondisi ini berdampak pada peningkatan kepadatan lalu lintas pada Tol Wiyoto Wiyono.

Mau tidak mau pemerintah juga menyediakan akses jalan baru. Salah satu alternatifnya adalah dengan pembangunan jalan tol layang.

Kemudian, Kamis (12/12/2019), Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol layang Jakarta - Cikampek (Japek) II elevated.

Dengan panjang 36,4 kilometer maka rekor jalan tol layang terpanjang di Indonesia yang sebelumnya dipegang oleh jalan tol layang Wiyoto Wiyono pun berpindah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com