BANDUNG, KOMPAS.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memastikan pasokan untuk Daihatsu Terios tidak lagi bermasalah karena saat ini produksinya ditambah ke pabrik di Karawang, Jawa Barat. Sebelumnya, mobil hanya diproduksi di pabrik Daihatsu Sunter, Jakarta Utara, bersama dengan Toyota Rush.
Melalui penyesuaian tersebut, Direktur Pemasaran ADM Amelia Tjandra menyatakan pasokan low sport utility vehicle (LSUV) ini kembali menjadi normal. Tidak ada lagi inden sampai 3 bulan seperti sebelumnya.
"Terios sekarang sudah diproduksi bukan hanya di Sunter, Jakarta Utara, tetapi juga Karawang, Jawa Barat. Jadi pasokannya sudah normal sejak Agustus 2019 kemarin," katanya di Bandung, Jawa Barat, belum lama ini.
Baca juga: Daihatsu Terios Sedang Laris Manis
"Jadi ini sudah tidak ada masalah supply. Tinggal Daihatsu Xenia," ujar Amelia.
Sebagaimana diketahui, ADM memproduksi Rush untuk diekspor sejak tahun lalu. Mobil sempat dikapalkan ke 50 negara di Asia Tenggara, Timur Tengah, dan Amerika Latin. Sementara permintaan Terios dan Rush di dalam negeri, rata-rata 4.500 unit per bulan.
Meningkatnya permintaan di dua lini tersebut, membuat masa tunggu Terios dan Rush menjadi lebih lama dari biasanya, yakni 2 - 3 bulan.
Baca juga: Inden Terios dan Xenia Matik Panjang, Daihatsu Minta Maaf
Berdasarkan catatan Gaikindo, ekspor Rush yang dikirimkan Daihatsu selama 2018 lalu berkontribusi terhadap total ekspor Daihatsu sekitar 28,37 persen atau 33.249 unit dari total sebanyak 117.182 unit.
Sedangkan di pasar domestik, selama Januari-Agustus 2019 Rush menjadi mobil nomor tiga terlaris dengan capaian penjualan sebesar 41.845 unit. Sementara Terios, pada periode sama, catatan penjualannya ialah 13.119 unit.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.