Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Jagoan Mitsubishi di Tokyo Auto Salon 2019

Kompas.com - 30/12/2018, 10:51 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang Tokyo Auto Salon (TAS) akan segera berlangsung Januari 2019 mendatang. Pameran tahunan ini jadi tempat produsen kendaraan untuk memperlihatkan modifikasi terbaik produk mereka ke konsumen.

Mitsubishi Motors Corp tidak ketinggalan memanfaatkan ajang ini untuk memperkenalkan lini produksi modifikasi miliknya. Untuk TAS 2019 mereka telah mempersiapkan tiga model yang dimodifikasi sedemikian rupa.

Pertama adalah Mitsubishi Delica D:5 Off Road. MPV boxy yang kerap disebut space wagon ini mendapatkan perubahan dari model gril depan, mud flap berwarna merah dengan paduan warna bodi abu abu. Mitsubishi menempatkan rak di bagian atap dan LED light bar untuk kesan outdoor di MPV tersebut.

Model kedua adalah Mitsubishi Outlander PHEV Street Sport. SUV ini diberikan sentuhan sporty dari penggunaan aksen berwarna kuning di bagian bumper depan, pelek, serta sideskirt dengan warna bodi abu-abu. Bentuk grille depan hadir lebih sederhana dengan warna gelap, meninggalkan krom di varian standar dan ada stiker di bodi samping.

Baca juga: Merasakan Tol Baru Naik Mitsubishi Xpander

Mitsubishi belum memberikan bocoran modifikasi di bagian mesin. Namun varian Outlander PHEV sudah menggunakan mesin 2.4 L empat silinder plus baterai. 

Model ketiga adalah Mitsubishi Eclipse Cross Street Sport yang hadir dengan warna abu-abu seperti kedua model lainnya. Model ini menggunakan grafis stiker yang sama dengan Outlander PHEV dengan bentuk dan warna grile depan yang berwarna gelap. Aksen kuning hadir lebih sedikit yakni di sideskirt saja.

Baca juga: 50 Ucapan Selamat Idul Fitri 2025 "Taqaballahu Minna Wa Minkum" dan Balasannya

Sama dengan kedua model sebelumnya, Mitsubishi belum memberikan bocoran mengenai modifikasi di bagian interior dan mesin. Eclipse Cross standar sudah menggunakan pilihan meisn 1.5 L turbocharger dengan tenaga 152 tk yang dipasangkan dengan CVT.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kapolri soal Pantauan Arus Mudik Lebaran 2025: Fatalitas dan Keamanan Lebih Baik dari Tahun
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau