Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut Diskon "Mobil Murah" untuk Oktober 2018

Kompas.com - 07/10/2018, 09:42 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Diskon untuk segmen low cost green car (LCGC) pada Oktober 2018, masih tetap sama seperti bulan sebelumnya. Potongan harga yang diberikan oleh masing-masing merek tidak besar.

Rata-rata diskon dimulai Rp 5 juta hingga Rp 10 juta saja. Maklum, selain harga pemerintah juga mengatur soal potongan harga untuk segmen mobil murah ini.

Berikut daftar diskon mobil murah yang dihimpun dari masing-masing tenaga penjual ketika ditemui Kompas.com di pusat perbelanjaan Jakarta Selatan.

Baca juga: Perlahan Datsun Mau Copot Cap Mobil Murah

Toyota Agya dan Calya

Diskon yang ditawarkan tenaga penjual Toyota kepada konsumen Agya dan Calya, yaitu dari Rp 5 juta hingga 8 juta. Potongan harga itu untuk pembeli yang membayar secara tunai atau kredit.

Daihatsu Ayla dan Sigra


Potongan harga yang diberikan oleh wiraniaga Daihatsu kepada pembeli Ayla dan Sigra, yaitu dari Rp 6 juta hingga Rp 8 juta.

Honda Brio Satya

Mobil murah Honda ini karena baru hadir generasi terbaru, maka belum ada diskon. Sementara model lawas juga ketersediaannya sudah sedikit.

Baca juga: 9 Buah Pelancar BAB yang Bantu Bersihkan Usus Kotor

"Walaupun masih ada yang model lama, diskonnya sekitar Rp 8 jutaan. Tetapi saya tidak menjanjikan ada unitnya ada karena sudah sangat langka," kata wiraniaga itu.

Datsun GO dan GO+ Panca

Konsumen yang akan membeli kedua model mobil murah Datsun itu akan diberikan diskon dari Rp 7 juta hingga Rp 8 juta. Ketersediaan unit pun dijamin, sehingga pembeli tidak harus menunggu lama.

Suzuki Karimun Wagon R

Diskon yang paling besar di antara model mobil murah, yaitu Karimun Wagon R. Tenaga penjual diler Suzuki memberikan potongan harga mencapai Rp 10 juta.

"Bahkan ada juga promo lain, seperti uang muka ringan atau angsuran ringan," kata tenaga penjual Suzuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Netanyahu Bikin Penawaran, Akan Bebaskan Pemimpin Hamas dari Gaza asal Mau Lucuti Senjata
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau