Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diganggu Kanan-Kiri, Auto2000 Optimistis Avanza Masih Kuat

Kompas.com - 21/03/2018, 14:22 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com — Persaingan di segmen low multipurpose vehicle (LMPV) semakin ketat setelah hadir dua merek baru, yaitu Mitsubishi dan Wuling. Bahkan, penjualan Xpander dan Confero sejak pertama diluncurkan tahun lalu sampai sekarang cukup bagus.

Melihat kondisi seperti itu, Chief Executive Auto2000 T Martogi Siahaan mengatakan bahwa Toyota Avanza masih cukup kuat meski mendapatkan gangguan dari sudut kiri-kanan, atas, dan bawah.

"Setiap merek punya pasar tersendiri termasuk Avanza," kata Martogi ketika melakukan kunjungan ke Kompas.com, Selasa (20/3/2018).

Martogi menjelaskan, pada dasarnya masyarakat akan melihat produk itu dari sisi layanan purnajual dan ketersediaan bengkel, hingga suku cadang. Toyota punya semuanya, bahkan hingga ke pelosok sehingga bisa memudahkan pelanggan.

Baca juga: Auto2000 Mengaku Puas Pencapaian Januari-Februari 2018

"Jaringan penjualan dan bengkel kami sudah tersebar di mana-mana. Permintaan Avanza sejak dulu sampai sekarang juga cukup bagus," kata dia.

Per bulan, lanjut Martogi, rata-rata penjualan Avanza di seluruh jaringan Auto2000 sekitar 5.000 unit, bahkan pernah mencapai 6.000-an unit. Jumlah itu dinilai bertahan meskipun persaingan semakin ketat.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), wholesales Avanza pada dua bulan pertama 2018 sudah mencapai 14.316 unit. Per bulan rata-rata di atas 6.000-an unit, bahkan di Januari 2018 tembus 7.543 unit.

"Stok Avanza di semua jaringan diler kami juga cukup sehat," kata Martogi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau