Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Jualan CB150 Verza Naik Tipis

Kompas.com - 21/02/2018, 07:02 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan Honda Verza 150 sepanjang 2017 tembus 53.945 unit. Model itu menjadi jagoan PT Astra Honda Motor (AHM) di kelas sepeda motor sport telanjang (naked bike) entry level.

Generasi kedua dari Verza baru saja meluncur, Selasa (20/2/2018) dengan identitas baru, yaitu CB150 Verza. Hadirnya model terbaru itu, target penjualan pun naik namun tidak terlalu signifikan.

Johannes Loman, Executive Vice President Director PT AHM menjelaskan bahwa target sampai akhir 2018 diharapkan bisa mencapai 55.000 unit. Terhitung mulai Maret hingga Desember tahun ini.

"Kalau sepanjang 12 bulan harusnya 60.000 unit, tetapi karena kita baru jualan Maret, maka target kita menjadi 55.000 unit per tahun," kata Loman saat berbincang dengan KOMPAS.com, usai peluncuran CB150 Verza di Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2018).

Baca juga: Generasi Terbaru Verza, Motor Sport Termurah Honda

Angka target itu, lanjut Loman sesuai dengan kondisi pasar di segmen sport. Menurut dia, akan terjadi kenaikan namun tidak terlalu signifikan.

"Pasarnya meningkat, tetapi menurut saya tidak terlalu besar, disesuaikan dengan target yang kita tentukan pada model ini," ujar Loman.

Honda CB150 VerzaAditya Maulana - KompasOtomotif Honda CB150 Verza

Sementara itum Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran PT AHM menambahkan, harga untuk generasi kedua ini masih cukup terjangkau buat konsumen yang naik kelas dari bebek atau skutik, ke sport.

"Harganya masih di bawah Rp 20 juta, sehingga pasarnya untuk model ini juga masih sangat besar sekali," ucap Thomas di tempat sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau