Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serbuan Merek China Jadi Ancaman Bagi Toyota Indonesia

Kompas.com - 20/12/2017, 18:26 WIB

Malang, KompasOomotif – Wuling Motors terus menggelontor pasar Indonesia dengan model baru. Terakhir, baru saja melepas Cortez, model yang mengisi segmen multi purpose vehicle (MPV) menengah yang menantang dominasi Toyota Kijang Innova. Kemunculan Cortez, hanya terpaut hitungan bulan dari model perdana Wuling Confero, yang lebih dulu meluncur Agutus 2017 lalu.

Wuling menawarkan model-model dengan harga kompetitif, sekaligus dibekali fitur-fitur baru yang sebelumnya tidak ada pada kompetitor di segmen sama, terutama dari merek Jepang. Merek asal China ini juga berhasil memenuhi janjinya mengoperasikan jaringan pemasaran dan layanan purna jual (diler) berstandar layanan 3S di kota-kota besar Indonesia.

Melihat serbuan yang dilakukan merek China, Toyota Indonesia sebagai pemimpin pasar, sekaligus penjaga status quo dominasi merek Jepang merespons.

Henry Tanoto, Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (TAM), mengatakan, kehadiran merek dan model baru ke pasar tentu menjadi hal positif buat konsumen. Tetapi, model-model baru ini juga sekaligus menjadi feedback buat perusahaan yang dipimpinnya.

Baca juga : Wuling Cortez Resmi Tantang Innova

Proses produksi Glory 580  di pabrik Sokonindo CIkande, Serang, Banten.Ghulam/KompasOtomotif Proses produksi Glory 580 di pabrik Sokonindo CIkande, Serang, Banten.

“Kami tidak reaktif lah. Ini memang ancaman, tapi sifatnya positif, kita harus bisa improve dari model-model yang sudah ada,” kata Henry di Malang, Jawa Timur, Rabu (20/12/2017).

Fokus utama Toyota dalam menghadapi persaingan pasar seperti ini, kata Henry, adalah fokus pada pelayanan dan tawaran terbaik buat konsumen. Pengalaman Toyota berbisnis puluhan tahun di Indonesia, sekaligus kebesaran merek di benak masyarakat Indonesia juga dianggap keuntungan yang tidak mudah diimbangi merek baru.

“Strategi fokus ke konsumen, kami menyiapkan paket yang lengkap, mulai dari desain, harga, reability. Kita selalu total memberikan paket yang sesuai bagi konsumen,” kata Henry.

Selain Wuling dengan dua model barunya, merek China lain, Sokon juga sudah meresmikan pabrik, sekaligus meluncurkan model perdananya di Indoensia, Glory 508, November 2017 lalu. Sport utility vehicle (SUV) menengah ini melancarkan target serupa, harga kompetitif dengan beragam fitur baru yang sebelumnya tidak ditawarkan model merek Jepang di segmen sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com