Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Utamakan Fitur Keselamatan dan Keamanan Penumpang

Kompas.com - 24/09/2015, 12:06 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Beberapa mobil Toyota yang dijual di Indonesia seperti Avanza, Innova, Hilux dan terakhir Agya berhasil mendapatkan rating tinggi dari hasil uji tabrak New Car Assessment Program Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP). Hasil itu membuktikan bahwa Toyota tidak main-main soal penanaman fitur keamanan dan keselamatan pada seluruh modelnya.

Pernyataan ini diungkapkan langsung oleh Rahmat Samulo, Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) kepada KompasOtomotif via telepon, Rabu (23/9/2015). Menurutnya, seluruh model Toyota mulai dari standar hingga berteknologi tinggi sudah dilengkapi fitur keamanan dan keselamatan.

Salah satunya, Samulo mencontohkan Agya yang belum lama ini dianugerahi 4 bintang oleh ASEAN NCAP. Meski harganya terjangkau, tetapi fitur keamanan dan keselamatannya sudah mumpuni seperti tersedia kantong udara (airbag), sabuk pengaman pretensioner hingga pengereman ABS (Anti-lock Braking System).

“Ini sebenarnya bukti bahwa Toyota sangat konsen dan tidak main-main terhadap fitur keselamatan. Terbukti seluruh model kita sudah dilengkapi fitur keselamatan yang cukup mumpuni. Saya rasa NCAP merupakan salah satu lembaga yang mumpuni dalam mengaudit standarisasi keselamatan kendaraan dan kami juga sejauh ini selalu mendapatkan bintang 4 dan 5,” katanya.

Koordinasi

Dalam melakukan uji tabrak ini, lanjut pria kelahiran Bukittinggi, Sumatera Barat, 8 Mei 1965 silam itu, bukan hanya karena Toyota Indonesia melainkan hasil koordinasi dengan Toyota yang ada di Asia Pasifik dan juga prinsipal (Toyota Motor Corp/TMC) kemudian bekerjasama dengan ASEAN NCAP untuk menguji kendaraan yang di pasarkan.

“Saya ingin menekankan bahwa yang selama ini dilakukan oleh kami bisa dibuktikan dari hasil pengujian NCAP, bahwa kita dalam fitur keselamatan tidak ada kompromi, karena keselamatan ini bukan untuk orang dewasa tapi juga anak kecil,” kata Samulo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com