Jakarta, KompasOtomotif – Produsen otomotif asal Jepang, Toyota tengah menyiapkan generasi kedua dari model sport, 86. Menariknya, mobil sport tersebut akan menggunakan teknologi Kinetic Energy Recovery System (KERS) yang biasa ditemukan di mobil balap Formual 1.
Dilansir Worldcarfans, Senin (3/8/2015), alasan menggunakan teknologi KERS itu karena Toyota menginginkan mobil sport yang berperforma tinggi, tapi tetap hemat bahan bakar. Selain itu, 86 generasi kedua akan dijual dengan harga yang terjangkau.
Rencananya, mesin yang digendong oleh 86 itu akan menggunakan turbocharger, dan diklaim mampu menghasilkan tenaga hingga 187,7 tk. Tenaga yang dihasilkannya itu jauh lebih besar ketimbang mesin Mazda MX-5, yakni 1.500 cc SKYACTIV yang hanya berdaya 128,7 tk.
Pada generasi kedua 86 ini, Toyota tidak lagi menggandeng Subaru sebagai mitra kerja pengembangan model. Posisi Subaru kini digantikan oleh Mazda, yang punya model roadster MX-5 atau Miata.
Keuntungan lain yang didapat Toyota dari kerjasama itu tidak hanya terkait suspensi dan sasis yang dibuat Mazda. Tapi, Toyota berjanji dengan mesin baru, sport dua pintu ini akan memiliki tenaga yang maksimal.
86 saat ini masih dalam tahap pengembangan, proses produksinya juga disebutkan masih dalam waktu yang lama. Toyota akan memproduksi Toyota 86 generasi kedua ini pada 2020. Sedangkan model konsepnya akan diperkenalkan pada 2017 mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.