Tokyo, Kompasotomotif - Di luar Amerika Utara, Eropa dan Jepang, Toyota Motor Corp. (TMC) lagi membidik lokasi lain, khususnya pasar negara berkembang seperti Brasil, China, dan India. Untuk itu, produsen mobil Jepang itu berencana memperkenalkan delapan model baru ukuran kompak yang akan diproduksi di dan untuk negara-negara tersebut pada 2015.
"Di pasar negara berkembang, ada empat atau lima produsen mobil berlomba-lomba untuk memimpin dalam volume penjualan," ungkap Wakil Presiden Eksekutif Toyota Yukitoshi Funo, pada Reuters, kemarin (25/5). Khusus untuk pasar Asia Tenggara, lanjutnya, Volkswagen dan yang lainnya gencar menantan kepemimpinan kita. "Inilah yang membuat kikta tak bisa istirahat," tegasnya.
Ketika ditanya soal pengembangan mobil murah (low cost) dengan harga 500.000 yen atau Rp58 juta, "Itu bukan kategori kita. Kami ingin menaikkan segmen di mana kami hadir agar dapat bersaing. Ada banyak pilihan lain bagi konsumen mencari kisaran harga, termasuk mobil bekas," urai Funo.
Pada pameran Auto China 2012 di Beijing, Toyota telah memperlihatkan tiga model konsep kompak. Semua itu dalam persiapan untuk memenuhi pasar-pasar di negara berkembang.