Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda New Jazz Mengekspos Gaya Hidup Anak Muda

Kompas.com - 16/06/2011, 14:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Untuk mendongkrak kembali penjualan Jazz yang sempat terpuruk karena produksinya  terhambat pada April lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) mulai gencar melakukan promosi New Jazz atau Jazz facelift yang diperkenalkan 19 Mei lalu. Cara yang dilakukan HPM kali ini, mengajak sekitar 40 wartawan ibukota mencoba langsung New Jazz – dikendarai  atau hanya sebagai penumpang – kemarin.

Accara dimulai pukul 18.00 WIB dari E -Corner Cafe di Epicentrum Walk , Kuningan, Jakarta, berakhir di Bar and Club Barcode, Kemang, Jakarta Selatan jam 22.00 WIB.

Rute mengendarai New Jazz, Jalan Rasuna Said, Gatot Soebronto, Sudirman dan berhenti sebentar di SCBD. Di sini HPM memberikan kesempatan kepada wartawan untuk memotret New Jazz dengan latar depan anak muda sedang melakukan atraksi “street dance”. Selanjutnya, menuju Living Papilion Art Style Design untuk memotret New Jazz dengan model yang telah disiapkan.

Wartawan pun mengemudikan 12 unit New Jazz  secara konvoi, dikawal oleh mobil Patwal menembus kemacetan jalan Rasuna Said, Sudirman dan Kemang.

“Kami memilih tema ini untuk memperlihatkan “Life Style” anak muda, pasar utama  Jazz. Karena itu pula, acara ini dilakukan menjelang malam hari dan mengunjungi di tempat hiburan,” jelas Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual, HPM.

“Rekan-rekan wartawan pun akan kenal dengan gaya kehidupan anak muda. Juga bisa merasakan sensasi gaya kehidupan anak muda masa kini, baik  kafe, mal sampai club. Tema ini kami sesuaikan dengan perubahan yang dilakukan terhadap Jazz. Hanya penampilannya yang diubah. Sedangkan mesin tidak ada,” komentar Jonfis.

Namun yang pasti, dengan wajah yang lebih segar, New Jazz  telah mampu menundukkan hati konsumennya. “Terbukti, dalam 12 hari sejak peluncuran, kami telah berhasil menjual 2.697 unit Jazz baru ini,” Tomoki Uchida, Presiden Direktur HMP yang baru.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com