Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Obama di Jakarta

Obama Datang, Jalan Ditutup 5-7 Menit

Kompas.com - 09/11/2010, 09:49 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Kedatangan Presiden Amerika Serikat Barack Obama ke Ibu Kota Negara, Jakarta, akan membuat sejumlah jalan yang dilalui ditutup. Sementara jalan-jalan yang melewati Istana Negara akan dialihkan.

"Untuk pengamanan lalu lintas diterapkan dua hal, pengamanan lokasi dan pengamanan rute," kata Komisaris Besar Royke Lumowa, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, kepada Kompas.com, Selasa (9/11/2010).

Menurut Royke, pengamanan lokasi yang dimaksud adalah pengamanan wilayah yang akan menjadi tujuan kunjungan Obama dan rombongan. "Kalau hari ini pengalihan arusnya di sekitar Istana Negara dan Hotel Shangri-La. Misalnya dari Jalan Juanda ke Istana ditutup. Intinya, lalu lintas tetap mengalir, tetapi tidak melewati lokasi yang diamankan," jelasnya.

Untuk mengalihkan arus lalu lintas, kata Royke, akan dilakukan sekitar beberapa jam sebelumnya agar pola jalannya kendaraan terbiasa. "Ya, kabarnya Beliau (Obama) akan datang sekitar pukul 17.00 di Bandara Halim Perdanakusuma, kami alihkan arus jauh sebelum itu, sekitar pukul 15.00 sudah dialihkan," kata Royke.

Sementara untuk pengamanan rute, menurut Royke, tidak berarti semua tempat dipukul rata akan ditutup. "Kami terapkan secara berangsur-angsur. Tidak pukul rata semua ditutup, nanti kami juga yang repot. Kami juga manfaatkan jalur tol," jelasnya.

Jadi, berapa menit jalan akan ditutup? Royke memperkirakan tidak akan lama waktu penutupan jalan saat dilalui Obama. "Sekitar 5-7 menit akan ditutup, ini berangsur-angsur tutupnya, tidak serentak. Misalnya ketika tiba di Halim Perdanakusuma, menuju jalan Tol Dalam Kota melewati Semanggi, Sudirman, Thamrin, dan sampai ke Istana Negara," kata Royke.

Untuk jadwal besok, pengalihan arus dan penutupan jalan akan dilakukan sejak pagi.

"Besok jadwalnya Beliau akan ke Masjid Istiqlal pukul 08.00, jadi sejak pagi sudah diberlakukan pengalihan dan penutupan. Selain Istiqlal, pengamanan dilanjutkan ke Kampus Universitas Indonesia dan Taman Makam Pahlawan Kalibata," kata Royke.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com