JAKARTA, KOMPAS.com - Tersebar foto dengan isi informasi kalau Daihatsu akan bergabung dengan Toyota. Bahkan nama mobilnya pun diganti, sudah tidak ada Daihatsu lagi, tapi jadi Toyota.
Informasi tersebut ditulis dengan tanggal 1 April 2025, dikeluarkan oleh Daihatsu Motor Co,. Ltd. Disebutkan kalau pergantian merek ini akan berlangsung prosesnya sampai akhir 2025.
Baca juga: Rupiah Melemah, Harga Mobil Daihatsu Tetap Stabil
Redaksi Kompas.com pun mengonfirmasi foto tersebut ke pihak Astra Daihatsu Motor (ADM) mengingat model yang diganti namanya memang dijual di Indonesia.
Sri Agung Handayani, Marketing Director PT ADM menegaskan informasi tersebut tidak benar. Principal Daihatsu Motor Corporation tidak pernah merilis informasi tersebut.
"Principal kami Daihatsu Motor Corportion (DMC) tidak pernah mengeluarkan informasi seperti yang beredar saat ini," kata Agung kepada Kompas.com, Kamis (3/4/2025).
Baca juga: Buntut Drama Start MotoGP Amerika 2025, Aturan Lama Ditinjau Ulang
Agung menegaskan, Daihatsu di Indonesia berjalan seperti biasa, tidak ada perubahan apapun.
Kalau dicek ke laman Daihatsu Motor Corporation juga tidak ada informasi tersebut. Paling di tanggal 1 April 2025 ada informasi kenaikan harga untuk model Move Canbus, bukan penggantian nama dari Daihatsu ke Toyota.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.