Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Importir Umum Mobil Mewah Ini Bakal Pindah ke Markas Baru

Kompas.com - 31/01/2025, 18:47 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - TDA Luxury Toys terus menunjukkan komitmennya dalam dunia otomotif Tanah Air. Tahun ini, importir umum mobil-mobil mewah tersebut akan pindah ke markas yang baru.

TDA Luxury Toys akan memiliki showroom yang baru. Showroom ini akan berdiri di atas gedung yang lebih besar dan diisi dengan restoran terpilih.

Baca juga: TDA Luxury Toys Resmi Bawa MV Agusta ke Indonesia

Saat ini, TDA Luxury Toys baru melakukan Topping Off Ceremony yang menandakan selesainya dibangun struktur utama gedung. Rencananya, gedung tersebut baru akan beroperasi penuh pada pertengahan tahun ini.

Showroom terbaru ini dibangun dengan standar dan nilai estetika TDA Luxury Toys dan berada tepat di seberang showroom yang sekarang. Showroom ini akan menghadirkan suasana yang modern, nyaman, dan tentunya mewah.

Rencananya, showroom TDA Luxury Toys ini diharapkan bisa menjadi showroom terbesar untuk mobil-mobil hobi di Indonesia dan Asia Tenggara.

Baca juga: Kenaikan PPN 12 Persen: Apa Artinya untuk Pasar Mobil Mewah?

Gedung showroom TDA Luxury Toys ini dirancang dengan konsep arsitektur modern dan dilengkapi dengan area display mobil terbesar di Indonesia. Selain itu, terdapat ruang tunggu dan restoran eksklusif. Tentunya, akan ada juga bengkel berstandar Internasional.

"Kami sangat antusias menyambut showroom baru ini yang akan memberikan warna baru dan menjadi ikon baru di dunia otomotif di Indonesia. Ini bukan sekadar showroom, tetapi sebuah destinasi gaya hidup yang menghadirkan pengalaman baru bagi para pelanggan kami," ujar Welly Tjandra, dalam keterangan resminya.

Welly menambahkan, showroom TDA Luxury Toys ini akan mampu menampung hingga 300 mobil. Sehingga, pengunjung juga bisa melihat lebih banyak pilihan nantinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau