JAKARTA, KOMPAS.com - Selain segmen LCGC, LMPV, LSUV, dan city car, kenaikan harga mobil baru pada awal Januari 2025 juga terjadi pada hatchback.
Dari pantauan, sudah ada dua merek yang mengerek harga produknya, yakni Honda dengan City Hatchback serta Suzuki untuk Baleno.
Suzuki mengerek harga Baleno pada awal 2025 sebesar Rp 2,3 juta. Hatchback asal India yang sebelumnya dipasarkan Rp 285,9 juta on the road (OTR) Jakarta, kini menjadi Rp 288,1 juta.
Meski naik, namun bila dibandingkan dengan hatchback lainnya, Baleno tetap menjadi hatchback yang dipasarkan dengan harga paling terjangkau.
Baca juga: New Honda City Hatchback RS Tanpa Transmisi Manual, Ini Alasannya
Sementara untuk Honda City Hatchback, kenaikan harganya dilakukan dengan memberikan beberapa sentuhan baru. Dari visual, fitur, interior, sampai update teknologi keselamatan.
Honda City Hatchback RS hadir dengan visual yang lebih sporty, dilengkapi teknologi Honda Connect dan Honda Sensing, sentuhan baru pada interior, serta tambahan fitur Wireless Phone Connection.
Meski demikian, melihat dari daftar harga di situs resmi PT Honda Prospect Motor (HPM), ternyata City Hatchback RS hanya dipasarkan dalam satu tipe, yakni varian tertinggi tanpa ada versi manualnya.
Baca juga: Tarif PPN Baru 12%: Dampak pada Harga Mobil Baru 2025
Sementara untuk harga, versi RS CVT with Honda Sensing yang sebelumnya dijual Rp 382,5 juta, kini menjadi Rp 284,5 juta.
Lebih lengkap, berikut daftar harga hatchback per Januari 2025 untuk OTR Jakarta ;
Yaris 1.5 S CVT GR SPORT 3 Airbags Monotone Rp 341.400.000
Yaris 1.5 S CVT GR SPORT 3 Airbags Bi-Tone Rp 345.400.000
Yaris 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags Monotone Rp 348.200.000
Yaris 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags Bi-Tone Rp 352.200.000
Honda
City Hatchback RS CVT with Honda Sensing Rp 382.500.000 naik Rp 384.500.000
Suzuki
Baleno Hatchback AT Rp 285.800.000 naik Rp 288.100.000
Mazda
Mazda2 Rp 367.700.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Otomotif
Brandzview
Regional
Otomotif
Travel
News
Brandzview
News
Prov
Regional
Prov
Prov
Regional
Hype