JAKARTA, KOMPAS.com - Maxus telah mengonfirmasi akan meluncurkan dua mobil MPV listrik, yaitu Maxus Mifa 9 dan Mifa 7, di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024.
Yudhy Tan, COO Indomobil Energi Baru, pemegang merek Maxus di Indonesia, menjelaskan bahwa kedua model tersebut hadir untuk menambah pilihan model MPV di Tanah Air.
Baca juga: Seri Pamungkas, Daihatsu Kumpul Sahabat Siap Ramaikan Kota Medan
"Seperti diketahui, segmen MPV sangat besar di Indonesia. Banyak pelanggan kami yang ingin memiliki MPV berbasis baterai agar dapat bebas melewati aturan ganjil-genap," ujar Yudhy di Jakarta, Jumat (7/11/2024).
"Oleh karena itu, Maxus memasuki segmen ini dengan dua pilihan, yakni MPV besar Mifa 9 dan MPV medium Mifa 7," katanya,
Yudhy menambahkan bahwa Mifa 9 hadir di segmen kelas atas yang menawarkan kemewahan, sementara Mifa 7 berada di segmen MPV medium luxury yang juga diminati di Indonesia.
"Mobil dilengkapi dengan captain seat, ambient light, serta fitur-fitur yang membuat perjalanan di Jakarta lebih nyaman dan bebas dari aturan ganjil-genap," jelasnya.
Baca juga: Dibanderol Rp 5,8 Miliar, Siapa Target Konsumen Porsche 911 Carrera?
Baca juga: Tambah TKDN, SAG Kejar Rakit Baterai Bus Listrik di Indonesia
"Kami percaya harga yang akan kami tawarkan nanti akan sangat menarik bagi konsumen," tambah Yudhy.
Yudhy memberikan sedikit bocoran mengenai harga kedua mobil baru tersebut. Harga Mifa 9 diperkirakan tembus Rp 1 miliar on the road (OTR) Jakarta, sementara Mifa 7 kemungkinan berada di bawah angka tersebut.
"Untuk Mifa 9, kira-kira berada di kisaran Rp 1,1 miliar, sedangkan Mifa 7, tunggu pengumuman resminya di GJAW," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.