Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingnya Cek Kondisi Mobil Sebelum Melakukan Perjalanan

Kompas.com - 01/11/2024, 17:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

 

SOLO, KOMPAS.com - Sebelum memulai perjalanan, baik dekat maupun jauh, penting untuk memeriksa kondisi mobil secara menyeluruh.

Namun, langkah penting ini seringkali diabaikan oleh pengemudi, sehingga jika terjadi masalah di jalan akan mengganggu kenyamanan dan berpotensi menimbulkan risiko keselamatan.

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) mengatakan, banyak pengemudi hanya fokus pada beberapa aspek dasar, seperti oli mesin, tanpa memperhatikan elemen-elemen lain yang tak kalah penting.

Baca juga: Edukasi Buta Warna dengan Modifikasi Honda Stylo 160

cek mobilKompas.com/Fathan Radityasani cek mobil

“Persiapan mobil yang dilakukan pengemudi rata-rata hanya seputar oli mesin, air wiper yang paling jarang di cek karena asumsinya jika habis tidak akan ada kerusakan komponen,” kata Sony kepada Kompas.com, Jumat (1/11/2024).

Namun, Sony juga mengatakan, untuk memeriksa air wiper ini tidak hanya dilakukan saat akan perjalanan jarak jauh saja.

“Jadi tidak hanya jarak jauh, tapi dalam kota juga penting untuk cek air wiper. Apalagi cuaca belakangan ini sangat ekstrem,” kata Sony.

Baca juga: Truk Kabur Usai Tabrak Mobil dan Motor, Bukti Sopir Minim Kompetensi

 

Selain masalah oli dan air wiper, pengemudi juga perlu memeriksa kondisi cairan lain seperti, air di radiator, dan freon AC, serta bahan bakar minyak (BBM) dalam keadaan terisi.

Perlu juga untuk memeriksa tekanan ban, fungsi lampu, kondisi kaca dan cermin, serta komponen penting lainnya secara menyeluruh.

Keselamatan harus menjadi prioritas utama, baik untuk perjalanan jauh maupun dalam kota. Dengan persiapan yang tepat, kita bisa berkendara dengan lebih tenang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau