Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klaim Honda Soal Penjualan Sepeda Motornya di Jawa Tengah dan DIY

Kompas.com - 28/10/2024, 18:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

KLATEN, KOMPAS.com - Selain banyaknya komunitas sepeda motor Honda, alasan lain Jawa Tengah menjadi lokasi puncak penyelenggaraan Honda Bikers Day (HBD) 2024 ternyata tak lepas dari tingginya angka penjualan.

Menurut Arnanto Gunara, Region Head Astra Motor Yogyakarta, soal market share data yang dimiliki pihaknya adalah berapa unit motor yang didistribusikan.

Penjualan sampai September 2024 untuk wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah mencapai 450.000.

"Dibanding tahun lalu kita masih stabil, ada penjualan di beberapa daerah yang naik turun dan itu biasa. Sampai saat ini rata-rata dari 10 motor yang terjual, delapan lebih di antaranya motor Honda," ujar Arnanto di Klaten, Minggu (27/10/2024).

Baca juga: Daftar Lengkap Pemenang Modifikasi Final Battle HMC 2024

Touring Honda PCX 160 HBD Klaten 2024AHM Touring Honda PCX 160 HBD Klaten 2024

Dari segmentasi produk, untuk penjualan Honda PCX 160 sendiri diklaim mendapat penerimaan yang cukup baik dari masyarakat Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Arnanto menjelaskan, kenaikan kontribusi untuk PCX mencapai 16 persen dari penjualan Honda. Sementara di Yogyakarta sendiri, PCX sudah lebih ada di angka 9 persen dan masuk lima besar produk paling laris.

Lebih lanjut, Ahmad Muhibbuddin, GM Corporate Communication AHM menjelaskan, motor Honda bisa dibilang cukup populer untuk di Jateng dan Yogyakarta. Namun demikian, market share bukan menjadi tujuan, melainkan AHM dan jaringan lebih bagaimana bisa memberikan kepuasan terbaik ke konsumen baik dari produk dan layanan.

Baca juga: Gaikindo Revisi Target Penjualan Mobil di 2024, Jadi 850.000 Unit

Touring Honda PCX 160 HBD Klaten 2024AHM Touring Honda PCX 160 HBD Klaten 2024

"Karena bila bicara market share, semua orang mungkin sudah aware, kalau kita di Klaten ini orang menyebut motor ya Honda. Jadi upaya kami saat ini adalah lebih memperkuat layanan melalui produk dan after sales, dan untuk motor Honda terlaris saat ini ada di segmen bawah terutama Beat dan Scoopy series," kata Muhib.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau