JAKARTA, KOMPAS.com - Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung telah melaksanakan eksekusi barang bukti dalam kasus tindak pidana umum dengan terpidana Doni Muhammad Taufik alias Doni Salmanan.
Doni Salmanan dilaporkan ke Bareskrim Polri atas dugaan judi online, penyebaran berita bohong (hoaks) melalui media elektronik, penipuan, serta tindak pidana pencucian uang (TPPU) pada 2022.
Baca juga: Bocoran Spesifikasi Hyundai Santa Fe yang Meluncur Bulan Depan
Pria yang berprofesi sebagai influencer itu dinyatakan bersalah dalam Putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung Kelas 1A Nomor: 576/PIDSUS/2022/PN.BLB pada 15 Desember 2022.
Selama menjadi influencer Doni kerap memamerkan koleksi kendaraan mewahnya mulai dari supercar hingga deretan motor gede (moge).
Menariknya Doni diketahui punya dua supercar yaitu Porsche 911 Carrera 4S dan Lamborghini Huracan Liberty Walk yang mana keduanya dibalut warna biru.
Baca juga: Mengulas Interior BYD Atto 3, Kontras Dengan Eksterior
Kini dua supercar buatan Jerman dan Italia tersebut disita oleh kejaksaan dan akan diserahkan kepada Pusat Pemulihan Aset Kejaksaan Agung RI untuk perawatan dan proses lelang.
Berikut Kompas.com rangkum mobil-mobil milik Doni Salmanan:
1. Porsche 911 Carrera 4S
Porsche 911 Carrera 4S salah satu model ikonik dari Porsche yang menggabungkan performa tinggi dengan desain yang elegan.
Spesifikasi umum untuk Porsche 911 Carrera 4S mengusung mesin 3.0L twin-turbocharged, yang mampu menghasilkan 443 Tk dan torsi 390 lb-ft. Akselerasi 0-100 km/jam dapat ditempuh 3,6 detik.
Harga Porsche 911 Carrera 4S bervariasi tergantung pada tahun, opsi yang dipilih, dan lokasi. Di pasar AS harganya mulai 120.000 dollar atau kalau di Indonesia berisar antara Rp 3 miliar - Rp 4,5 miliar.
Baca juga: Lebih dari 90 Persen Kecelakaan Tabrak Belakang Truk Tewas
2. Lamborghini Huracan Liberty Walk
Lamborghini Huracan Liberty Walk adalah versi yang dimodifikasi dari Huracan yang terkenal dengan desain agresif dan performa tinggi.
Detail modifikasinya mencakup body kit dengan bodi yang lebih lebar dan agresif, termasuk fender yang lebih besar. Suspensi dengan kinerja yang lebih baik dan lebih ceper, hingga pelek lebih lebih besar dan desain yang lebih sporty.
Baca juga: Kecelakaan Land Cruiser Pengusaha Pallubasa, Bumper Truk Dibahas Lagi
Mobil tersebut dibekali mesin 5.2L V10 naturally aspirated yang sanggup memuntahkan 610 Tk (tergantung pada varian) dengan torsi 413 lb-ft. Akselerasi 0-100 km/jam sekitar 3,2 detik, dan mampu dipacu sampai 325 km/jam.
Harga Lamborghini Huracan Liberty Walk bervariasi tergantung pada kondisi, tahun, dan modifikasi spesifik yang diterapkan. Secara umum harganya mulai dari 250.000 dollar AS, adapun di Indonesia ditaksi mulai Rp 8 miliar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.