Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal 2023, Marc Marquez Pole Position

Kompas.com - 25/03/2023, 18:52 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Marc Marquez jadi pebalap tercepat di sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2023, Sabtu (25/3/2023).

Marc terlihat kesulitan untuk mencatatkan waktu terbaik saat FP1 dan FP2. Meski demikian, Marc tetap diwaspadai oleh para rivalnya. Posisi kedua diisi oleh Francesco Bagnaia dan di bawahnya di ikuti oleh Jorge Martin.

Sementara itu tuan rumah Miguel Oliveira menempati baris keempat lantaran sempat terjatuh. Sesi kualifikasi menentukan posisi start untuk Sprint Race.

Baca juga: Car Free Day Jakarta Tetap Diadakan Selama Ramadhan

Adapun MotoGP Portugal menjadi seri perdana dari MotoGP 2023. Musim ini, formatnya sedikit berbeda dengan adanya Sprint Race yang akan digelar pada Sabtu.

Sprint Race akan digelar setiap Sabtu dengan jumlah lap setengah dari balapan normal. Posisi balapnya ditentukan melalui sesi kualifikasi.

Pada seri perdana, banyak yang menjagokan Francesco Bagnaia. Tapi, performanya saat sesi latihan bebas FP1 dan FP2 masih kurang kompetitif.

Baca juga: Solidaritas Pemain Bajaj Bajuri Kuat, Rieke Diah Pitaloka Pastikan Anak Fanny Fadillah Tetap Sekolah

Bahkan, pada FP1 yang menjadi pebalap tercepat adalah Alex Marquez. Lalu, pada FP2 dikuasai oleh pebalap KTM, yakni Jack Miller.

 

https://twitter.com/motogp/status/1639592365571837952?s=46&t=jxm0UeBDc4RgDis8n9aAog

Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal 2023 :
1. Marc Marquez Repsol Honda (RC213V)
2. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP23)
3. Jorge Martin Ducati (GP23)
4. Miguel Oliveira Aprilia (RS-GP22)
5. Jack Miller Red Bull KTM (RC16)
6. Enea Bastianini Ducati Lenovo (GP23)
7. Maverick Viñales Aprilia Factory (RS-GP23)
8. Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP22)
9, Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22)
10. Johann Zarco Pramac Ducati (GP23)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
menantikan duel sesungguhnya, marc marquez vs bagnaia
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Cerita Sutradara Pemenang Oscar Hamdan Ballal Saat Diserang Pemukim Israel dan Ditodong Senjata
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau