JAKARTA, KOMPAS.com – Kecelakaan motor yang melibatkan aksi asal selonong dari dalam gang menuju jalan besar memang kerap terjadi. Padahal, kondisi jalan utama sedang tidak aman, sementara pengendara motor seolah tak acuh sehingga bisa tertabrak dan alami kecelakaan.
Namun, cara yang benar ketika pengendara motor keluar dari gang ini masih sedikit yang paham. Mereka menganggap pengguna jalan lain bisa menghindari mereka, sehingga tidak akan kena tabrak.
Melihat kejadian tersebut, Trainer Yamaha Riding Academy Muhamad Arief memberikan beberapa tips untuk pengguna motor agar terhindar dari kecelakaan saat keluar dari gang.
Baca juga: Sulit Dikelabui, Polisi Hafal Pelat Nomor Asli dan Palsu
“Pastikan saat keluar gang, motor berhenti dahulu dan nyalakan lampu sein. Saat berhenti, pastikan posisi kendaraan bisa terlihat jelas oleh pengendara lain,” ucap Arief kepada Kompas.com, Senin (4/10/2021).
Ketika berhenti, motor jangan terlalu maju ke jalan utama, kondisi ini yang berpotensi tertabrak kendaraan lain. Ketika sudah diam, tengok kanan dan kiri untuk memastikan jalanan utama aman untuk dimasuki.
“Jika kendaraan lain terlihat cepat mendekat, berarti dia sedang melaju kencang. Sebaiknya tunggu saja, biarkan kendaraan lewat dan aman,” kata Arief.
Baca juga: Klasemen Pebalap MotoGP 2021 Setelah GP Amerika
Ketika sudah dipastikan aman dan ingin masuk ke jalan utama, jaga posisi motor tidak melebar ke tengah jalan. Lakukan manuver dengan perlahan jika memang ingin ke tengah jalan.
“Dahulukan pengendara yang ada di jalur utama. Selalu konsentrasi dan waspada terhadap kemungkinan bahaya yang terjadi,” ucapnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.