BRNO, KOMPAS.com - Valentino Rossi angkat suara tentang cekcok antara Marc Marquez dengan Alex Rins pada sesi kualifikasi MotoGP Ceko 2019 di Sirkuit Brno, Sabtu (3/8/2019). Mereka tertangkap kamera berdebat terkait posisi masing-masing di waktu kualifikasi.
Setelah mengevaluasi performanya di balapan kali ini, Rossi kemudian mengomentari insiden antara Marquez dengan Rins. Dirinya mengaku selalu berusaha mempengaruhi lawan di luar sirkuit, bukan di dalam trek seperti yang dilakukan Marquez.
"Yang terpenting adalah seberapa hebat Anda di dalam trek, sisanya biarkan waktu yang menjawab. Apa yang bisa membuat perbedaan adalah Anda harus menjadi yang tercepat," kata Rossi dilansir gpone.com, Senin (5/8/2019).
Baca juga: Alex Rins Merasa Marquez Tidak Hormati Pebalap Lain
Pembalap Monster Energy Yamaha itu enggan mengomentari lebih jauh insiden itu. Namun memang, tingkah Marquez disayangkannya.
"Saya dan Marquez berbeda, karena di atas sirkuit saya selalu berperilaku berbeda dari Marquez. Saya hanya berusaha mempengaruhi lawan (perang psikologi) di luar sirkuit. Marquez sangat cepat, dia dalam kondisi terbaik, tapi setiap orang berhak memikirkan dirinya sendiri. Saya juga sudah memiliki banyak masalah," lanjut Rossi.
Marquez sendiri tidak merasa memiliki masalah dengan Rins. Juara bertahan MotoGP itu mengaku tidak sengaja menyenggol Rins.
Baca juga: Hasil MotoGP Ceko: Marquez Menang, Dovizioso Kembali Mengejar
"Saya tidak tahu apa yang terjadi di Q2. Ruangnya sempit, tapi saya pikir itu cukup untuk menyalip. Kemudian ada kontak dengan Rins, tapi tidak ada yang serius terjadi. Hal seperti ini terjadi, ini bukan kali pertama," ucap Marquez.
Sebelumnya, Rins menyatakan bahwa Marquez bertingkah tidak hormat dengan pembalap lain saat Q2 MotoGP Ceko. Marquez disebut berkendara semaunya sendiri sehingga mereka nyaris bertabrakan.
"Pada tikungan lima, dia (Marquez) melebar dan di belakangnya ada saya dan Jack Miller. Dia menengok ke belakang, dan Miller berusaha melewatinya, tapi ia kembali ke jalur balap dan itu mengganggu saya yang tengah mencatatkan waktu," ucap Rins.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.