Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 9 Motor Baru yang Meluncur di GIIAS 2019

Kompas.com - 27/07/2019, 14:01 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 tidak hanya menampilan jajaran mobil baru. Beberapa merek sepeda motor memanfaatkan pameran untuk melakukan debut model baru.

Tercatat ada sembilan motor yang launching di GIIAS 2019. Berasal dari lima merek, baik dari pabrikan Jepang, hingga nasional. Bergenre skutik semi dual purpose, motor buat adventure, motor sport hingga skuter listrik.

Daftar motor yang meluncur di GIIAS 2019:

Honda ADV 150KOMPAS.com/Gilang Honda ADV 150

1. Honda ADV 150

Honda ADV 150 yang meluncur di GIIAS 2019, membuka segmen baru di kelas skutik semi dual purpose berkubikasi 150 cc.

Secara tampilan ADV 150 bisa dibilang ekstrak dari kakaknya skutik adventure Honda X-ADV. Meski mengadopsi skema yang serupa namun tetap berbeda. Pada ADV 150 dibuat lebih kompak.

Honda Monkey meluncur di GIIAS 2019Gilang Satria/Kompas.com Honda Monkey meluncur di GIIAS 2019

2. Honda Monkey

Honda Monkey Z125 meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show ( GIIAS) 2019. Monkey merupakan motor ikonik Honda yang sukses menyedot perhatian.

Monkey Z125 sebelumnya sudah dipamerkan di dua pameran besar yakni di IMoS 2018 dan IIMS 2019. Namun kala itu Astra Honda Motor (AHM) bergeming masih tes pasar dan belum akan menjual Monkey.

Benelli Leoncino 250Foto: Wawa Benelli Leoncino 250

3. Benelli Leoncino 250

Leoncino 250 merupakan versi kecil dari Leoncino 500, motor roadster retro yang meluncur di IIMS 2019 Mei lalu. Leoncino 250 yang mengusung mesin serupa Benelli T25. Secara kasat mata, motor ini lebih kecil ketimbang kakaknya.

Benelli 502CFoto: Wawa Benelli 502C

4. Benelli 502C

Benelli 502C merupakan motor cruiser menengah berkubikasi 500 cc. Tampilannya mengingatkan bentuk Ducati Diavel.

Benelli 502C ini dibekali mesin berkapasitas 499,6 cc 2 silinder inline yang mampu menghasilkan tenaga hingga 53 daya kuda di 8.500 rpm. Emisi mesin telah memenuhi standar Euro4.

Kawasaki Versys 1000 KOMPAS.com/Ruly Kawasaki Versys 1000

5. Kawasaki Versys 1000

Kawasaki memboyong New Versys 1000 ke Gaikindo Indonesia International Auto Show ( GIIAS) 2019. Menelisik desainnya, motor petualang ersebut kini lebih sporty ketimbang pendahulunya.

Salah satunya dapat dilihat dari bentuk lampu depan yang mengadopsi bahasa desain Kawasaki terkini yang juga dipakai di Ninja 250. Motor baru ini juga dibekali 10 fitur unggulan untuk bertualang di medan dua alam.

6. Kawasaki W800 Cafe

Kawasaki W800 Cafe merupakan pengembangan dari Kawasaki W800 yang dibuat menjadi ala motor balap zaman dulu. Secara global motor ini meluncur perdana di pameran EICMA, Milan, November 2018 lalu.

Memakai basis W800, edisi cafe racer ini dilengkapi tudung lampu depan besar yang sudah LED. Imbuhan lain yaitu klaster instrumen ala dua gendang bergaya analog untuk menguatkan kesan klasik.

 

Kawasaki Ninja ZX-10RKOMPAS.com/Ruly Kawasaki Ninja ZX-10R

7. Kawasaki New ZX-10R

Kawasaki New ZX-10R diberi sentuhan mengacu pada motor balap Kawasaki Racing Team (KRT) yang telah mengumpulkan rekor demi rekor di Superbike World Championship.

Mulai dari performa dan fiturnya, mengalami ubahan. Motor dibekali mesin berkapasitas 998 cc berpendingin cairan dengan konfigurasi empat-silinder segaris dan teknologi valve-train terbaru. Sehingga, puncak tenaga kini lebih tinggi.

Viar Q1KOMPAS.com/Gilang Viar Q1

8. New Viar Q1

Viar Q1 genarasi baru meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show ( GIIAS) 2019. Motor listrik ini mendapat pembaruan dari sisi teknis agar sesuai dipakai di jalan raya.

Viar Q1 kini dibekali dua buah baterai Lithium Ion dengan kapasitas masing-masing sebesar 60V23Ah. Dua baterai ini diklaim mampu memiliki jarak tempuh 120 km atau dua kali lipat dari Viar Q1 edisi pertama.

Untuk penggerak, Viar Q1 menggunakan motor tipe BLDC dari BOSCH yang memiliki keluaran tenaga 800 watt. Membuat skuter listrik rakitan Semarang, Jawa Tengah ini bisa digeber mencapai 60 kpj.

EC-GO GIIAS 2019KOMPAS.com/Gilang EC-GO GIIAS 2019

9. EC-GO

EC-GO meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Sepeda motor listrik yang dibawa oleh PT Green City Traffic (GCT).

Spesifikasi baterai yang digunakan pada EC-GO memang tidak diungkapkan secara pasti. Namun, sepeda motor ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 70 km saat baterai dalam keadaan penuh dengan kecepatan maksimum 60 kpj.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com