Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keuntungan Naik Bus via Trans Jawa

Kompas.com - 02/04/2019, 14:02 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tol Trans Jawa yang terkoneksi dari Merak hingga Surabaya, Jawa Timur tentunya menjadi alternatif buat masyarakat. Apalagi ketika musim mudik, karena secara waktu jauh lebih efisien dibandingkan sebelumnya.

Tetapi jika menggunakan mobil pribadi, ada biaya lebih yang harus dikeluarkan, yaitu untuk membayar Tol. Tarif dari Jakarta ke Surabaya sekitar Rp 660.500. Sedangkan jika menempuh perjalanan dari Merak, tarif yang harus dibayar sebesar Rp 723.500.

Oleh sebab itu, Direktur Angkutan Jalan Kementerian Perhubungan Ahmad Yani menilai bahwa naik bus merupakan pilihan paling tepat untuk sekarang ini. Secara tarif jauh lebih murah, jika dibandingkan moda transportasi lain seperti kereta, dan pesawat.

"Tol Trans Jawa ini merupakan terobosan dan sangat menguntungkan buat masyarakat. Tentunya dengan naik transportasi umum seperti bus jauh lebih murah," ujar Ahmad di kawasan Cakung, Jakarta Timur, Selasa (2/4/2019).

Baca juga: Mulai 21 Januari, 7 Ruas Tol Trans-Jawa Mulai Bayar

Data yang dirilis Kemenhub untuk perbandingan tiga moda transportasi yaitu bus, kereta, dan pesawat, seperti dijelaskan Ahmad membandingkan tiga tujuan, yaitu Semarang, Solo, dan juga Surabaya.

Pertama, tujuan Semarang dengan menggunakan bus tarifnya Rp 170.000 dengan waktu tempuh 6 jam. Sementara pakai Kereta Api Rp 300.000 6 jam, dan pesawat Rp 532.000 dengan waktu 1 jam 5 menit.

Baca juga: Hitung Waktu Perjalanan Jalur Trans-Jawa, Tol Versus Pantura

Selanjutnya tujuan Solo, naik bus Rp 200.000 dengan waktu tempuh 7 jam, naik kereta Rp 370.000 selama 8 jam 30 menit, dan pesawat Rp 598.000 selama 1 jam 15 menit.

Terakhir Surabaya dengan menggunakan bus tarifnya Rp 285.000 selama 10 jam, kereta api Rp 470.000 selama 9 jam, dan pesawat Rp 818.000 dengan waktu tempuh 1 jam 30 menit.

"Tentunya itu diperhitungkan dengan kondisi jalan yang normal atau tidak macet. Jadi lebih baik naik bus melewati tol Trans Jawa," kata Ahmad.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com