Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produksi Address Tertahan, Suzuki Siapkan yang Baru

Kompas.com - 12/07/2018, 16:42 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Address jadi salah satu produk skutik yang ditawarkan Suzuki untuk pasar Indonesia. Namun berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor (AISI) produk skutik ini pada Juni lalu hanya terdistribusi sebanyak 1 unit.

Ini cukup menarik perhatian sebab angka Address sebelumnya berada dikisaran 300 sampai 700 unit. Selain itu, rumors berhembus kalau model terbaru Burgman Street 125cc bakal segera diluncurkan Suzuki dalam waktu dekat.

"Masa hanya satu? Coba nanti saya cek. Tapi kita dekat-dekat ini akan menghadirkan sesuatu, tunggu saja. Jadi secara produksi memang agak kita tahan karena ada penyegaran yang akan dilakukan," ucap Market Relation Section Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Banggas F Pardede ketika ditemui Selasa (10/7/2018).

Banggas menjelaskan Address sendiri memang ditargetkan cukup sedikit angka penjualannya setiap bulan. Skutik 113 cc ini ditargetkan di angka 600-an unit per bulannya.

Baca juga: Simak Harga BeAT, Mio, Address Bulan Ini

Selain itu, Suzuki disebutkan tengah melihat pasar baru untuk memberikan opsi kepada konsumen. Tidak mengambil pasar yang sudah ada ehingga pasar pada suatu segmen akan berkembang.

"Contohnya saja seperti GSX kita head to head tapi secara total marketnya tumbuh. Karena kita sadar positionig kita di mana di pasar Tanah Air," ucap Banggas.

Addres sendiri dibanderol dengan harga mulai Rp 15,350 juta-an.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau