Tangerang, KompasOtomotif - Selain mobil ramah lingkungan, beberapa mobil high-performance juga menjadi menu lain di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Bentuk, model, dan merek beragam, mulai dari Eropa sampai Jepang.
Diawali dengan Mercedes GT R. Dari tampilan eksterior, sudah bisa terlihat kentalnya aura sport dari mobil asal Jerman yang dipasarkan Rp 5.599.000.000 off the road.
Baca : Tujuh Mobil Murah dan Skema Cicilannya
AMG E43 Matic
Tidak hanya GT R, AMG E43 Matic bermesin 2,996 cc yang dibawa oleh Mercedes Indonesia juga cukup bertenaga. Dengan tampilan yang lebih mewah, mesin sedan ini mampu mengolah tenaga hingga 401 tk dan torsi 510 Nm.
BMW M3 & M4
Tidak mau kalah dengan Mercy, BMW Gorup pada hari kedua pameran berlangsung juga meluncurkan sedan sport terbarunya, yakni M4 dan M3. Kedua sedan yang sudah mendapat revisi di beberapa sektor eksterior ini diklaim punya tenaga "badak" yang menawarkan sensasi adrenalin bagi para penggunanya.
Sedangkan untuk harga, BMW membanderol M4 sebesar Rp 1.999 miliar, dan Rp 1.889 miliar untuk M3 dalam kondisi off the road.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.