Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Beberkan Spesifikasi CBR250RR bareng Marquez

Kompas.com - 25/10/2016, 15:42 WIB


Bogor, KompasOtomotif - Setelah prosesi perkenalan perdana, akhir Juli lalu, PT Astra Honda Motor (AHM) kini mulai membuka spesifikasi CBR250RR. Menariknya, prosesi ini dilakukan bersamaan dengan kedatangan sang juara dunia MotoGP 2016 Marc Marquez di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (25/10/2016).

Motor terbaru Honda ini dibekali mesin generasi terbaru 250cc liquid-cooled, 4-stroke, DOHC 8-valve, pararel twin cylinder. Diproduksi di Karawang, Jawa Barat, CBR250RR diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 36,3 tk @12.500 rpm dan torsi puncak 22,5 Nm @10.500 rpm.

Honda juga mengaku menggunakan rangka teralis dan mesin kompak terbaru sehingga membuat bobot motor ini tercatat, 165 kg untuk tipe standar dan 168 dengan ABS (anti-lock braking system). Motor bisa dikebut 0-200 meter dalam 8,65 detik, dengan kecepatan puncak hingga 170 kpj.

"Sekarang kita luncurkan speknya dulu, untuk harga menyusul bulan depan. Momennya sesuai dengan kedatangan Marc Marquez sekaligus ia bisa merasakan motor sport produksi lokal," ujar Margono di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (25/10/2016).\

Aditya Maulana - Otomania Marquez mengajarkan pebalap muda Honda mengenai posisi berkendara ketika balapan.

Marquez
Menjaga tradisi tahun-tahun sebelumnya, AHM kali ini juga memboyong pebalap jagoannya di ajang MotoGP, Marc Marquez ke Indonesia. Kedatangan sang baby alien, selain untuk berjumpa dengan para penggemar, juga melakukan prosesi peluncuran CBR250RR di Sentul, Bogor.

Selain itu, Marquez juga berkesempatan menjadi dosen singkat untuk para pebalap muda Honda yang tergabung dalam Astra Honda Racing School (AHRS). Marquez mengajarkan beberapa posisi berkendara yang baik ketika balapan kepada 16 pebalap muda Indonesia. Usai itu, langsung praktik mengelilingi Sirkuit Sentul.

"Ini merupakan teknik dasar balap dan sangat penting. Utamanya mengetahui racing line dan posisi balapan," kata M Fadli, coach AHRT yang ikut mendampingi prosesi penyampaian materi balap. Intinya, mengajarkan bagaimana balapan yang benar, agar bisa berprestasi di dunia balap internasional.

PIPIT PUSPITA RINI/KOMPAS.COM Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez (tengah), berpose bersama para pebalap dari Astra Honda Racing School di Sirkuit Sentul, Jawa Barat, Selasa (25/10/2016).

Berikut spek komplet Honda CBR250RR:

SPECIFICATION ALL NEW HONDA CBR250RR

 
     

Dimension / Dimensi

 

 

Lenght x Width x Height

(mm)

2060 x 724 x 1098

Wheel base

(mm)

1389

Ground cleareance

(mm)

145

Seat Height

(mm)

790

Curb Mas

(kg)

168 (ABS), 165 (STD)

Turning Radius

(mm)

2900

Fuel Tank Capacity

(liter)

14.5

Mesin / Engine

 

 

Engine Type

 

4-stroke, 8-valve, paralel twin cylinder

Displacement

(cm3)

249,7

Cooling System

 

Liquid Cooled with Auto Electric Fan

Fuel Supply System

 

PGM-FI

Throttle System

 

Throttle By Wire System with Accelerator Position Sensor

Bore x Stroke

(mm)

62.0 x 41.4

Compression Ratio

 

11.5 : 1

Maximum Power

 

27.1 kW (36.8PS) / 12.500 rpm

Maximum Torque

 

22.5 Nm (2.29 kgf.m) / 10.500 rpm

Transmission

 

Manual, 6 Speed

Gear Shift Pattern

 

1 – N – 2 – 3 – 4 – 5 – 6

Starting System

 

Electric Starter

Clutch System

 

Multiplate Wet Clutch With Coil Spring

Lubrication Type

 

Wet (Pressing and Spray)

Oil Capacity

(L)

1.9 (Exchange)

Rangka / Frame

 

 

Frame Type

 

Truss Frame

Tire Size

 

110/70 -17 54S (Tubeless)

 

140/70 – 17 66S (Tubeless)

Brake Type

 

Hidraulic Disc, Dual Piston (STD type & ABS type)

 

Hidraulic Disc, Single Piston (STD type & ABS type)

Suspension Type

 

Inverted Telescopic Front Suspension

 

Aluminum Swing Arm (5 Adjustable Mono Suspension with Pro-Link System)

Kelistrikan /Electrical

 

 

Ignition Type

 

Full Transisterized

Battery

 

MF 12 V – 7Ah

Spark Plug Type

 

NGK SILMAR8C-9 (Iridum Spark Plug)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau