Jakarta, KompasOtomotif – Foto penampakan Avanza baru ketika direkam di pabrik PT Astra Daihatsu Motor (ADM) bukan hanya Avanza standar, tapi juga varian tertinggi, Veloz. Dari kedua foto itu jelas terasa rancang desain berbeda Veloz dengan standar Avanza.
Sepertinya PT Toyota Astra Motor (TAM) ingin menampilkan perbedaan kelas langsung teridentifikasi antara Avanza dan Veloz. Penampakan pebedaan Veloz bisa dilihat secara kasat mata.
Kurang-lebih foto Veloz terbaru ini sama seperti bocoran sebelumnya yang muncul pada awal Juni, hanya warna eksterior yang berbeda. Dibanding model standar Avanza baru, wajah Veloz lebih gagah dan berkarakter. Bingkai gril menghadap ke atas dan menyatu dengan lampu depan, sementara di bagian bawah ada kesan “tersenyum” dari bentuk bemper.
Telah diberitakan sebelumnya Avanza Veloz terbaru akan tersedia di pilihan mesin 1.3L. Hingga saat ini TAM masih menawarkan Veloz dalam dua varian, yaitu standar dan Luxury, keduanya dibekali pilihan transmisi manual dan matik serta menggunakan mesin 1.5L.
Sumber KompasOtomotif mengungkap, Rabu (8/7/2015), TAM akan melakukan serangkaian promosi termasuk memberikan teaser Avanza terbaru pada 12 Juli 2015, tepat sebulan sebelum jadwal peluncurannya. Meski begitu, tanpa tertahan kedua foto Avanza tipe standar dan Veloz sudah bocor duluan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.