Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menolak Punah, Honda GL Max 1979 Bersolek ala Boardtracker

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang final battle Honda Modif Contest (HMC) 2024, berhasil melahirkan karya-karya dari modifikasi sepeda motor Honda yang lebih fresh dan unik.

Salah satu yang menarik rancang bangun yang dilakukan Vulla Hendrata, modifikator asal Malang, Jawa Timur, dengan Honda GL Max keluaran 1979.

Vulla yang mengikuti gelaran HMC 2024 di Surabaya, berhasil masuk ke babak final battle hingga akhirnya keluar sebagai National Champion untuk kategori Ultimate atau Free for All (FFA) dengan kustom boardtracker.

Melihat dari visual, bentuk asli dari Honda GL Max benar-benar sudah hilang. Tak ada jati diri yang tersisa karena urusan sasis atau rangka, dibuat secara kustom dari nol.

Waktu pengerjaan diklaim memakan tiga bulan, Vulla sendiri menjelaskan inspirasi modifikasi boardtracker yang diberi nama "Latih" tersebut, diambil karena mengikut tren yang berkembang di dunia kustom.

"Projek konsepnya sebenarnya sudah dibuat sejak 1 tahun lalu, tapi baru dieksekusi sekitar tiga bulan lalu ketika akan Kustomfest lalu berlanjut di HMC 2024 ini," ucap Vulla di Klaten, beberapa hari lalu.

Menariknya, meski banyak kustom motor bergaya boardtracker, tapi ubahan sasis yang dilakukan Vulla menawarkan hal berbeda.

Seluruh bagian rangka dirancang menggunakan pelat, bukan menggunakan pipa bulat seperti pada umumnya.

"Full pelat, frame H, swing arm juga H. Untuk kesulitannya itu dipengerjaan saja, jadi karena bengkel kami masih berkembang, dari alat-alat kami juga masih minim. Finishing itu paling sulit," lanjutnya.

Untuk urusan mesin, diklaim masih standar tanpa ubahan. Sementara suspensi depan dan belakang juga sudah modifikasi yang dibuat untuk menyelaraskan dengan konsep utama, plus ditambah roda yang menggunakan komponen aftermarket.

Salah satu ciri khas utama dari boardtracker juga tak lupa diterapkan, yakni posisi tangki bahan bakar yang berada di bawah rangka tengah.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/10/30/093100915/menolak-punah-honda-gl-max-1979-bersolek-ala-boardtracker

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke