Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tetap Gunakan E-toll meski Tol Kartasura-Klaten Masih Gratis

SOLO, KOMPAS.com - Hingga hari ini, Jalan Tol Yogyakarta-Solo ruas Kartasura-Klaten masih diberlakukan tanpa tarif alias gratis.

Kebijakan tarif untuk ruas jalan tol tersebut masih menunggu keputusan dari pihak terkait.

Media Relation and Promotion Section Head Jasa Marga, Irwansyah, mengatakan, hingga saat ini Jalan Tol Yogyakarta-Solo ruas Kartasura-Klaten masih gratis.

“Belum (dikenakan tarif),” katanya singkat saat dihubungi Kompas.com, Jumat (18/10/2024).

Kemudian, saat ditanyakan tarif Tol Yogyakarta-Solo nantinya, Irwansyah mengatakan, Jasa Marga menunggu keputusan Badan Pengaturan Jalan Tol (BPJT) serta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Meski masih dioperasikan dengan gratis, Irwansyah mengatakan, masyarakat juga tetap perlu menggunakan kartu uang elektronik dengan saldo yang cukup untuk tapping sebelum memasuki dan keluar gerbang tol.

Hal tersebut juga telah diinformasikan sebelumnya oleh Jasa marga melalui akun resmi Instagram-nya.

“Walaupun masih berlaku tanpa tarif, Kawan JM diimbau harus membawa e-toll untuk melakukan tap in saat memasuki Jalan Tol Jogja-Solo Segmen Kartasura-Klaten ini, ya! Agar perjalanan semakin nyaman dan juga tidak menyebabkan gangguan kepada pengguna jalan lain,” tulis akun tersebut.

Sebagai informasi, Jalan Tol Solo-Yogyakarta ruas Kartasura-Klaten diresmikan pada 20 September 2024 oleh Presiden Joko Widodo.

Ruas tol ini dilengkapi dengan tiga gerbang tol, yaitu GT Banyudono, GT Polanharjo, dan GT Klaten.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/10/19/092200015/tetap-gunakan-e-toll-meski-tol-kartasura-klaten-masih-gratis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke