Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

405.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang Maulid Nabi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pada periode libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW, PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat lonjakan signifikan dalam arus lalu lintas meninggalkan wilayah Jabodetabek.

Selama dua hari, yaitu Jumat-Sabtu, 13-14 September 2024, sebanyak 405.009 kendaraan tercatat meninggalkan kawasan metropolitan ini.

Angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 23,63 persen dibandingkan dengan volume lalu lintas normal.

Untuk realisasi distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu dengan mayoritas sebanyak 201.974 kendaraan (49,87 persen) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).

Kemudian, sebanyak 110.557 kendaraan (27,30 persen) menuju arah Barat (Merak) dan 92.478 kendaraan (22,83 persen) menuju arah Selatan (Puncak).

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana, mengatakan, pada H-2 libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW (14 September 2024) lalu lintas meninggalkan Jabotabek di empat gerbang tol utama tercatat mencapai 213.055 kendaraan atau meningkat 27,85 persen dari lalin normal.

“Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol,” ujar Lisye, dalam keterangan resmi (15/9/2024).

“Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, pergunakan rest area untuk beristirahat jika lelah berkendara serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas,” kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/16/062200915/405.000-kendaraan-tinggalkan-jabotabek-saat-libur-panjang-maulid-nabi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke