Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil MotoGP Aragon 2024, Marquez Juara, Bagnaia Kecelakaan

JAKARTA, KOMPAS.com – Setelah absen pada musim 2023, MotoGP Aragon yang berlangsung di Motorland Aragon kembali bergulir pada musim 2024.

Marc Marquez menjadi juara pada balapan kali ini, disusul Jorge Martin dan Pedro Acosta. Sementara itu, Francesco Bagnaia mengalami kecelakaan setelah bersenggolan dengan ALex Marquez.

Saat race pada Minggu (1/9/2024), Marc Marquez langsung memimpin balap sejak awal start, diikuti Pedro Acosta dan Alex Marquez. 

Memasuki lap ketiga, Marquez makin kuat di depan dengan selisih waktu 2 detik dengan Acosta.

Pada lap ini terjadi perebutan posisi ketiga antara Alex Marquez, Franco Morbidelli, dan Pedro Acosta.

Masuk lap keempat, Martin jadi pebalap dengan catatan waktu tercepat 1 menit 48,365 detik. Ia pun berhasil mempersingkat jarak dengan Marquez di posisi pertama.

Memasuki lap ke-9, secara berturut-turut balapan dikuasai Marquez, Martin, Alex Marquez, Acosta, Bagnaia, Binder, Bezzecchi, Morbidelli, Diggia, dan Bastianini.

Pada lap ke-10, Marquez berhasil memecahkan catatan waktu tercepat 1 menit 48,1 detik dalam satu kali putaran.

Sementara itu, pada lap ini selisih waktu antara Marquez dan Martin juga makin jauh mencapai 3,6 detik.

Adapun selisih Martin dengan Alex Marquez di tempat ketiga sekitar 4,5 detik. Sedangkan antara Alex Marquez dan Bagnaia kurang lebih 2,1 detik.

Bagnaia tampak ingin membayar hutangnya yang tak jadi juara saat MotoGP Aragon 2022. Sementara saat Sprint Race kemarin, ia hanya berhasil finis di tempat ke-9.

Memasuki lap 15, selisih Bagnaia dan Alex Marquez makin tipis. Kini hanya 0,9 detik. Sedangkan jarak antara Alex Marquez dan Martin justru makin melebar mencapai 5,7 detik.

Pada lap ke-6, Bagnaia berusaha menyalip Alex Marquez dari luar. Namun yang terjadi keduanya justru mengalami crash.

Secara hitung-hitungan poin Bagnaia gagal meraih poin pada balap kali ini. Sedangkan pada Sprint Race sebelumnya ia hanya meraih 1 poin karena finis di tempat ke-9.

Sisa 5 lap terakhir, secara berturut-turut balapan dikuasai oleh Marquez, Martin, Acosta, Binder, dan Bezzecchi.

Hasil Balap MotoGP Aragon 2024:

1 Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24)
3 Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
4 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
5 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP24)
6 Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati (GP24)
7 Fabio Di Giannantonio ITA VR46 Ducati (GP23)
8 Marco Bezzecchi ITA VR46 Ducati (GP23)
9 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
10 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
11 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP24)
12 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
13 Augusto Fernandez SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
14 Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V)
15 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
16 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP24)
17 Luca Marini ITA Repsol Honda (RC213V)

Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24)
Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP24)
Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
Miguel Oliveira POR Trackhouse Aprilia (RS-GP24)

https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/01/194405215/hasil-motogp-aragon-2024-marquez-juara-bagnaia-kecelakaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke