JAKARTA, KOMPAS.com - Semakin bertambah jumlah pebalap yang memastikan keberadaannya di MotoGP 2025. Mulai musim depan, kelas MotoGP akan kedatangan pebalap rookie, yakni Fermin Aldeguer.
Aldeguer akan menggantikan posisi Marc Marquez di kubu tim satelit Gresini Racing. Dia mendapatkan kontrak langsung dari Ducati.
Untuk musim depan, Aldeguer akan menjadi rekan setim dari Alex Marquez. Keduanya akan menggunakan Ducati Desmosedici GP24.
Aldeguer mengatakan, dirinya sangat senang bisa bergabung dengan keluarga Gresini. Menurutnya, ini adalah kesempatan luar biasa untuk memulai debut MotoGP dengan motor terbaik di grid dan dengan tim fantastis yang memiliki banyak pebalap ikonik.
"Saya berharap bisa segera terbiasa dengan GP24: kami harus mendekatinya selangkah demi selangkah, tetapi saya tidak sabar menunggu tes pertama musim baru di Valencia. Saya ingin berterima kasih kepada Nadia dan Gigi atas kepercayaan mereka, yang akan saya bayar lunas," ujar Aldeguer, dalam keterangan resminya.
Gigi Dall'Igna, General Manager Ducati Corse, mengatakan, pihaknya sangat senang dapat memperpanjang kemitraan dengan keluarga Gresini hingga tahun 2026. Tim yang dipimpin oleh Nadia Padovani ini telah berhasil mencapai tujuan yang luar biasa dalam beberapa tahun terakhir dengan menunjukkan semua kekuatan dan profesionalismenya.
"Team Gresini Racing juga membawa beberapa pebalap, beberapa di antaranya masih sangat muda, ke jalur kemenangan. Inilah mengapa kami yakin bahwa ini adalah skuad yang ideal untuk menyambut Fermín Aldeguer dan menemaninya di musim debutnya di MotoGP,” kata Gigi.
Sebelumnya, Franco Morbidelli juga sudah resmi menandatangani kontrak bersama Pertamina Enduro VR46 Racing Team. Kemudian, ada juga Ai Ogura, yang juga merupakan pebalap rookie di musim depan. Ogura akan menjadi bagian Trackhouse Racing MotoGP.
Saat ini, hanya tersisa tiga tempat untuk musim depan. Dua tempat di Pramac Racing dan satu tempat lagi bersama LCR Honda.
Berikut ini daftar sementara pebalap MotoGP 2025:
Marc Marquez - Ducati Lenovo Team
Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team
Pedro Acosta - Red Bull KTM Factory Racing
Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing
Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP
Alex Rins - Monster Energy Yamaha
Jorge Martin - Aprilia Racing
Marco Bezzecchi - Aprilia Racing
Luca Marini - Repsol Honda
Joan Mir - Repsol Honda
Johann Zarco - LCR Honda Castrol
Maverick Vinales - Red Bull KTM Tech3
Enea Bastianini - Red Bull KTM Tech3
Alex Marquez - Gresini Racing
Fermin Aldeguer - Gresini Racing
Raul Fernandez - Trackhouse Racing MotoGP
Ai Ougra - Trackhouse Racing MotoGP
Fabio Di Giannantonio - Pertamina Enduro VR46 Racing Team
Franco Morbidelli - Pertamina Enduro VR46 Racing Team
https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/29/074200115/update-daftar-pebalap-motogp-2025-aldeguer-gantikan-marquez