JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa waktu yang lalu ramai di media sosial mengenai foto penampakan bus PO JRG (Jasa Rahayu Gumpueng) dengan kelir hitam.
Lantaran biasanya bus AKAP milik PO yang berbasis di Aceh itu identik dengan warna merah, maka dari itu banyak yang menduga bila foto bus dengan kelir hitam tersebut adalah editan atau rekayasa.
Namun ternyata unit tersebut adalah sunggahan milik PO JRG yang diluncurkan sebagai edisi spesial. Bus baru dengan tampilan tidak biasa tersebut bernama Limited Edition The Black Speed Boad.
Berdasakan informasi dari managemen PO melalui Instagram @jrg_shuttle_gumpueng, bus edisi khusus ini diperuntukan untuk melayani bus AKAP kelas Suites Class Premium.
Bus ini melayani trayek Banda Aceh - Medan atau sebaliknya untuk angkatan malam.
Secara spesifikasi, bus ini menggunakan balutan bodi Jetbus 5 Dream Coach rakitan Karoseri Adiputro.
Bodi bus Jetbus 5 Dream Coach sendiri punya desain kabin yang seluruhkan menggunakan kursi sleeper menyerupai hotel kapsul. Maka dari seluruh penumpang di bus ini bisa tiduran dengan nyaman selama perjalanan.
Sementara itu, bus edisi spesial ini digendong oleh sasis Mercedes-Benz OH1626. Secara garis besar, meski tidak menggunakan warna merah seperti biasanya, pada sisi eksterior tetap menggunakan DNA dari bus JRG.
Misalnya pada bodi samping bus tetap disematkan livery corak batik Pinto Aceh berwarna oranye dan rumah panggung khas Aceh.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/18/094100415/po-jrg-luncurkan-bus-baru-edisi-spesial-kelir-hitam-trayek-aceh-medan