TANGERANG, KOMPAS.com - Perusahaan otobus (PO) Garuda Mas resmi meluncurkan bus terbarunya yang fenomenal di ajang GIIAS 2024. Bus tingkat mewah itu menggunakan balutan Jetbus 5 Super Double Decker (SDD) dengan sasis terbaru dari Mercedes-Benz yakni O 500 RSD 2445.
Tidak hanya mewah saja, namun bus ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur untuk kenyamanan pengemudi saat berkendara, misalnya dilengkapi Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Bus tingkat ini menawarkan empat jenis kursi yang berbeda, sehingga punya empat jenis kelas dalam satu bus. pada lantai atas terdiri dari 28 kursi legrest konfigurasi 2-2, kemudian ada dua ruangan privat yang merupakan kelas captain seat. Ruangan tersebut menyerupai kamar pribadi yang punya pintu geser.
Kemudian pada lantai satu terdiri dari dua kursi hadir dengan model sleeper dan empat kursi captain seat yang desainnya menyerupai bangku first class di pesawat.
Barmawi, pemilik PO Garuda Mas mengatakan, terkait harga tidak bisa menyebutkan secara gamblang. Namun untuk membeli sasisnya secara untuk merogoh kocek Rp lebih dari Rp 2 miliar.
"Bus ini sasisnya saja Rp 2 m sasisnya. Kalau harga secara keseluruhan dengan bodi dari karoseri seperti ini tentunya akan lebih dari itu," katanya di GIIAS 2024 beberapa waktu lalu.
Bahrawi juga mengatakan sangat antusias lantaran bisa jadi layanan transportasi yang perdana pakai sasis Mercedes-Benz O 500 RSD 2445. Bahkan PO ini harus menunggu antrian di Karoseri yang cukup panjang untuk memiliki bus ini.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/26/074200515/bus-baru-po-garuda-mas-harga-tembus-rp-2-miliar