TANGERANG, KOMPAS.com - Indonesia bakal kedatangan SUV hybrid canggih dari Tiongkok, yakni Yangwang U9. Mobil tangguh tersebut bakal mejeng di booth BYD yang berada di hall 3 ICE BSD.
Kehadiran SUV canggih itu berada di tepi booth BYD. Jadi sepertinya memang cuma dipajang, bukan jadi bintang utama pameran.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Yangwang U8 sudah ada di booth tapi ditutup dengan kain hitam. Setidaknya orang Indonesia bisa melihat lini produk BYD lain yang sudah ada di China.
Secara spesifikasi, dikutip dari Motor1, U8 menggunakan mesin 2.000cc turbo yang dipadukan dengan baterai 49,5 kWh. Tenaganya disalurkan ke empat motor listrik yang masing-masing menghasilkan 220 kW, jadi total 880 kW atau sekitar 1.180 TK dan torsi 1.280 Nm.
Hasilnya, performa dari U8 bisa berakselerasi 0-100 Kpj dalam 3,2 detik. Kecepatan maksimal sayangnya dibatasi cuma 200 Kpj.
Selain itu, SUV ini juga unik, bisa melaju di atas air, walau perlahan. Jadi penasaran seperti apa Yangwang U8 di dunia nyata.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/15/172100315/byd-bawa-suv-hybrid-canggih-di-giias-2024-yangwang-u8