KLATEN, KOMPAS.com - Crumple zone merupakan area pada mobil yang bertugas meredam benturan ketika terjadi kecelakaan, khususnya dari arah depan dan belakang.
Tabrakan yang teredam akan membuat penumpang terhindar dari benturan keras sehingga fatalitas dapat berkurang seiring dengan aktifnya kantung udara dan pretensioner sabuk keselamatan.
Lantas, apakah crumple zone pada tiap mobil sama?
Muchlis, Pemilik Bengkel Spesialis Toyota Mitsubishi, Garasi Auto Service Sukoharjo mengatakan secara umum tiap mobil modern punya crumple zone guna menekan fatalitas penumpang ketika terjadi kecelakaan.
“Prinsip kerjanya sama, berbeda konstruksi serta penyebutan nama, setiap produsen mobil pasti berupaya membuat mobil dengan tingkat keselamatan terbaik, maka dari itu ada pengujian tabrak sebelum mobil diproduksi masal,” ucap Muchlis kepada Kompas.com, Kamis (4/7/2024).
Muchlis mengatakan crumple zone sudah menjadi standar pada setiap mobil yang diproduksi Toyota. Sementara pada Mitsubishi fitur ini dinamakan reinforced impact safety evolution (RISE).
Muchlis mengatakan meski masing-masing punya penyebutan serta konstruksi berbeda, tujuannya sama yakni berusaha mengurangi tingkat fatalitas penumpang ketika terjadi kecelakaan.
“Adanya desain rangka tersebut dapat meredam energi benturan secara efisien dan mempertahankan keutuhan kabin saat terjadi tabrakan depan,” ucap Muchlis.
Muchlis mengatakan fitur keselamatan ini tidak mutlak dapat memberikan keselamatan karena semakin kencang laju kendaraan maka akan memperbesar benturan dan memperparah kerusakan.
“Tiap mobil punya tingkat keselamatan berbeda-beda, maka dari itu ada rangkaian uji tabrak, produsen berupaya mengoptimalkan fitur keselamatan dengan menyesuaikan biaya produksinya,” ucap Muchlis.
Aris Wijanarko, Kepala Bengkel Body Repair Indomobil Nissan Sukamaju, Depok mengatakan secara umum setiap mobil modern punya crumple zone, terlebih lagi yang model chassis monokok.
“Hanya saja setiap mobil memiliki konstruksi serta kekuatan berbeda, mengingat kemampuan kecepatan laju mobil tiap mobil tak sama, ketebalan plat masing-masing juga tak sama, ada spesifikasinya masing-masing,” ucap Aris kepada Kompas.com, Jumat (5/7/2024).
Aris mengatakan kekuatan bahan crumple zone untuk mobil LCGC, MPV, dan SUV juga berbeda. Ada acuan khusus tiap mobil, bahkan beda merek beda spesifikasi ketebalan dan kekuatannya.
Jadi, crumple zone pada tiap mobil memang bertujuan sama hanya saja konstruksi dan kekuatannya tidak sama tergantung dari desain yang disematkan pada mobil tersebut.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/05/151200915/setiap-mobil-punya-titik-crumple-zone-sama-atau-beda-