KLATEN, KOMPAS.com - Terjadi kecelakaan melibatkan Mitsubishi Pajero Sport dan truk di Tol Semarang-Batang, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Sabtu (22/6/2024), pukul 07.45 WIB.
Sport utility vehicle (SUV) dari arah Jakarta menuju Semarang ini menabrak bagian belakang truk tronton yang sedang berhenti di bahu jalan hingga bodinya terbelah. Kecelakaan mengakibatkan 4 orang tewas dan 2 orang luka ringan.
Padahal, Pajero Sport generasi ketiga ini termasuk SUV dengan ragam fitur keselamatan seperti SRS airbags, pretensioner safety belt dan sejenisnya.
Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana mengatakan fitur keselamatan pada mobil bukan berarti mutlak dapat menjamin keselamatan penumpang.
“Jangan hanya mengandalkan airbag, safety belt dan fitur-fitur safety lainnya, karena belum tentu dapat menyelamatkan, tapi hanya mengurangi risiko cedera bagi penggunanya,” ucap Sony kepada Kompas.com, Senin (24/6/2024).
Sony mengatakan yang bisa menyelamatkan penumpang adalah pengemudi selaku pengendara. Maka dari itu pentingnya berperilaku defensif saat mengemudi.
“Perhatikan durasi berkendara, jangan paksakan berkendara dengan tidak mengatur waktu istirahat, terlebih lagi perjalanan jarak jauh,” ucap Sony.
Sony mengatakan pengemudi juga wajib mentaati peraturan seperti menggunakan lajur yang benar, menjaga kecepatan aman di tol dan sejenisnya.
“Begitu juga bagi kendaraan yang berhenti di bahu jalan dalam kondisi darurat, wajib memasang segitiga pengaman dan menyalakan lampu hazard,” ucap Sony.
Risiko bahaya yang kompleks di jalan, menurut Sony tidak akan tertangani dengan baik dan sempurna hanya dengan mengandalkan fitur keselamatan meski bisa dikatakan mobil modern sarat fitur canggih.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/24/181200615/pengemudi-punya-peran-penting-dalam-menjaga-keselamatan-di-jalan