JAKARTA, KOMPAS.com - Kecelakaan bus dan truk beberapa waktu belakangan ini menarik perhatian masyarakat mengenai sistem pengereman. Sebab sering disebutkan penyebab kecelakaan terkait komponen rem.
Salah satu pertanyaan yang kerap hadir ialah apakah bus dan truk memakai rem ABS atau anti braking lock system yang dapat mencegah roda mengunci ketika melakukan pengereman keras?
Heri Wasesa, Operation Support & Development Division Head Astra Isuzu, mengatakan, sama seperti mobil penumpang, pada kendaraan niaga seperti bus dan truk ada yang menggunakan ABS dan tidak.
“Truk yang pakai ABS ada dan yang tidak pakai juga, sama seperti mobil passanger,” ujar Heri di Jakarta, Selasa (28/5/2024).
Heri mengatakan ABS dipakai untuk keperluan khusus sehingga tidak semua truk pakai ABS. Menurut Heri perlu diluruskan bahwa fungsi ABS sebetulnya tidak berpengaruh pada kekuatan pengereman truk.
“ABS sebetulnya mengatur fungsi supaya (tekanan) rem tidak seketika kemudian terjadi brake lock (mengunci), rem yang akhirnya selip atau ngepot,” ujarnya.
“Tapi kekuatan pengereman tidak tergantung dari ABS atau tidak. Tujuannya ABS bukan memperkuat braking force, tapi (supaya) tidak mengunci, jadi pengeremannya diatur. Sebab kalau panik mengerem keras, tapi karena diatur sistem relatif lebih pelan-pelan,” katanya.
Heri mengatakan, pengereman merupakan faktor keselamatan, sehingga kekuatan pengereman bukan didasari apakah truk pakai ABS atau tidak.
Hal yang mesti digarisbawahi ialah komponen rem itu sendiri, karena itu pemilik kendaraan mesti memerhatikan kondisi rem dengan seksama. Rajin cek kondisi kendaraan, melakukan perawatan berkala dan mengganti dengan komponen original.
“Rem itu adalah safety factor, dan safety factor itu berlipat-lipat. Artinya meski ODOL itu kita masih punya toleransi masih bisa aman, kalau dirawat dengan benar. Bagaimana kita tahu (komponen) di mobil itu masih berfungsi atau tidak,” ujar Heri.
Heri sadar bahwa pihaknya tidak bisa memaksa konsumen untuk melakukan perawatan berkala sehingga yang bisa dilakukan ialah terus mengedukasi bahwa perawatan jauh lebih efektif dan murah ketimbang pengobatan.
Heri mengatakan, dari faktor kendaraan pihaknya sering kali mengimbau konsumen untuk melakukan perawatan berkala, karena kendaraan butuh pengecekan berdasarkan pemakaian .
“Tujuannya adalah supaya mobilnya aman tidak membahayakan penumpang di dalamnya kalau untuk bus, atau membahayakan orang di sekitarnya. Atau kami menjamin barang yang dibawa oleh kendaraan kami tidak telat sampai tujuan,” kata Heri.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/30/080200015/seberapa-pengaruh-rem-abs-pada-bus-dan-truk