Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semakin Nyaman dengan Ducati, Marc Marquez Kembali Raih Podium Ganda

JAKARTA, KOMPAS.com - Marc Marquez membuktikan dirinya semakin nyaman mengendarai Ducati Desmosedici GP23. Pada MotoGP Catalunya 2024 di Sirkuit Catalunya, pebalap Gresini Racing ini meraih podium ganda.

Pada sprint race, Marc sanggup finis di posisi kedua. Kemudian pada balapan utama, Marc berhasil melewati garis finis di posisi ketiga. Strategi penggunaan ban kompon soft di bagian belakang menjadikan Desmosedici GP23 bisa lebih agresif melewati para pebalap di depannya.

Marc mengatakan, dia semakin berkembang dan makin nyaman setiap hari, tetapi jelas bahwa tidak selalu mungkin untuk menyelamatkan akhir pekan seperti di sini dan di Le Mans.

"Di sisi lain, di sirkuit ini, yang terburuk menurut karakteristik saya, meraih dua podium tentu menjadi pertanda baik untuk musim ini. Sekarang kami memikirkan tentang Mugello dan yang terpenting adalah menyelesaikan masalah di flying lap," ujar Marc, dalam keterangan resminya, belum lama ini.

Alex Marquez mengatakan, dia mempunyai perasaan yang baik sepanjang akhir pekan dan hasil hari ini mencerminkan hal itu. Dia sedikit menderita di awal balapan hari ini, mungkin juga karena secara mental tidak ingin merusak ban soft dan juga dalam pertarungan dengan pebalap lain.

"Tidak apa-apa, tapi jelas ada sesuatu yang lebih bisa ditemukan pada hari Jumat mulai dari Mugello,” kata Alex.

Rommy Averdy Saat, Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI), mengatakan, talenta Marc tidak perlu diragukan lagi sebagai pemegang Juara Dunia 8 kali. Meski harus memulai balapan dari posisi ke-14, Marc masih bisa mengamankan podium untuk menunjukkan dirinya memang pebalap tak kenal menyerah.

“Bermain di depan ratusan ribu penonton di Sirkuit Catalunya, Marc Marquez tak ingin mengecewakan para penggemarnya. Hasil ini tentu menjadi kebanggaan bagi kami dan konsumen Federal Oil," ujarnya.

Persaingan di klasemen Juara Dunia MotoGP 2024 sekarang semakin terbuka lebar, karena hasil akhir Marc kini memiliki 114 poin di peringkat ketiga, tertinggal 41 poin dengan pemuncak klasemen. Sedangkan Alex Marquez berhasil finis posisi ketujuh setelah start dari posisi ke-13, dan berkat poin tambahan tersebut kini Alex berada di peringkat ke-11 klasemen sementara Juara Dunia MotoGP 2024.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/27/181904415/semakin-nyaman-dengan-ducati-marc-marquez-kembali-raih-podium-ganda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke