Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pedrosa Naik Podium MotoGP Spanyol karena Quartararo Kena Penalti

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo harus rela kehilangan podium pada Sprint Race MotoGP Spanyol, yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Sabtu (27/4/2024).

Quartararo yang finis di urutan ketiga harus kehilangan podium lantaran dirinya terkena penalti karena aturan tekanan ban. Alhasil Dani Pedrosa yang menyelesaikan balapan di belakangnya langsung otomatis naik podium menggantikan posisi Quartararo.

Quartararo masuk di antara lima pebalap yang menerima penalti tekanan ban. Sebagai informasi, setiap pebalap yang kedapatan membalap di bawah tekanan ban depan atau belakang minimum untuk setidaknya 30 persen pada sprint race atau 50 persen pada balapan utama.

Dengan demikian, karena gagal memenuhi ketentuan tersebut, lima pebalap yang melanggar masing-masing dijatuhi hukuman penalti delapan detik setelah balapan.

Selain Quartararo, ada Raul Fernandez, Fabio di Giannantonio, Jack Miller, dan rekan setim Quartararo, Alex Rins, yang juga dihukum karena pelanggaran yang sama.

Namun, beberapa saat kemudian, Race Direction menganalisis tekanan seperti biasa dan menemukan bahwa tekanan ban Quartararo berada di bawah batas yang ditetapkan.

“Bisa dibilang hari ini kami beruntung dengan jalannya balapan dan, terlebih lagi, kami menjalankan balapan dengan cerdas. Kami telah sedikit memanfaatkan pengalaman ini dan membawa pulang sprint yang bagus dan juga sedikit informasi untuk motor ini,” ucap Pedrosa dikutip dari Motosan.es, Minggu (28/4/2024).

“Dan ya, kami akan mencoba, besok lagi, untuk maju di beberapa posisi. Kita lihat saja di mana kita akan berakhir,” lanjutnya.

Sementara itu, Quartararo yang sempat melakukan selebrasi di podium mengunggah momen penyerahan medali kepada Pedrosa yang menggantikan posisinya di urutan ketiga.

“Hal ini terjadi, tetapi Anda membuat saya melakukannya seperti ini,” kata Quartararo.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/04/28/073343515/pedrosa-naik-podium-motogp-spanyol-karena-quartararo-kena-penalti

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke