Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marquez Sebut Masa Adaptasi Sudah Berakhir

"Evolusi sudah selesai, yang paling penting adalah bahwa pada kecepatan balapan, kami berada di sana. Dalam hal catatan waktu, kami juga berada di posisi tiga besar," ujar Marquez dilansir dari Crash.net, Sabtu (27/4/2024).

Marquez bahkan menargetkan dapat merebut podium pertama di MotoGP Jerez 2024. Sirkuit yang membuatnya mengalami kecelakaan hebat dan mesti menjalani operasi lengan kanan sebanyak empat kali.

"Tentu saja, untuk menang kami masih perlu melakukan beberapa evolusi pada gaya berkendara saya. Tapi untuk berada di lima besar, yang merupakan target kami, saya ada di sana," katanya.

Kata-kata Marquez tersebut diasumsikan sebagai pesan kepada Ducati bahwa dia siap menggunakan motor pabrikan pada 2025.

"Jadi besok yang terpenting adalah mencoba berada di posisi enam besar di kualifikasi untuk memiliki peluang di Sprint dan balapan utama," katanya.

"Tahun ini saya menikmatinya (lagi). Saya berada dengan grup teratas. Dan mari kita lihat apakah kami bisa terus seperti ini," kata Marquez.

Seperti diketahui, sejumlah pebalap MotoGP diketahui sudah mengamankan kursi mereka untuk MotoGP 2025. Kendati demikian, Marquez menyebut dirinya belum menentukan pilihan untuk musim mendatang.

Salah satu kesempatan untuk mengendarai motor pabrikan adalah dengan bergabung bersama Francesco Bagnaia di Ducati Lenovo. Sebab, nasib Enea Bastianini pada musim mendatang belum ditentukan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/04/27/132200715/marquez-sebut-masa-adaptasi-sudah-berakhir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke