Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rutin Ganti Filter AC Mobil, Cegah Risiko Infeksi Saluran Pernapasan

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi sebagian besar penguna, mobil bisa diibaratkan sebagai rumah kedua karena tingginya intensitas mengemudi dan waktu yang dihabiskan di dalamnya. Oleh karena itu, perawatan harus rutin dilakukan supaya pemilik terhindar dari bermacam kendala.

Satu hal yang harus diperhatikan, ada cukup banyak aspek medis yang berkaitan pula dengan perawatan mobil. Contohnya adalah anjuran bagi pengemudi atau penumpang dengan riwayat asma dan infeksi saluran pernapasan (ISPA).

Berdasarkan keterangan dokter, risiko asma ternyata bisa dipicu oleh kondisi ventilasi mobil yang buruk akibat filter AC kotor. Fakta ini diyakini belum diketahui oleh banyak pengguna.

Farid Eka, Dokter Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Universitas Negeri Malang, menjelaskan, beberapa residu berukuran mikro bisa masuk ke dalam kabin mobil akibat saringan filter AC yang kurang baik, dan memicu reaksi alergi.

“Asma biasanya dipicu akibat polusi dari luar, sangat mungkin terjadi kalau saringan AC mobil kualitasnya buruk. Reaksi asma ini juga tergolong cepat, bisa bahaya kalau tidak ada obat saat kena,” ucapnya saat dihubungi Kompas.com, Senin (15/4/2024).

Melihat dari sudut pandang teknis mekanik, filter AC kotor dan kualitasnya menurun diklaim tidak bisa lagi melakukan saringan udara secara optimal.

Juni Siswanto, Technical Leader Auto2000 Ahmad Yani, menjelaskan, indikasi filter AC mobil yang sudah buruk adalah bau dari luar masuk ke dalam kabin, walaupun jendela ditutup rapat.

“Kalau ada bau bocor dari luar, tandanya pori-pori filter sudah rusak. Sebaiknya memang langsung diganti,” ucapnya saat dihubungi Kompas.com, Selasa (16/4/2024).

Selain itu, efek lain yang bisa terjadi jika filter AC mobil kotor dan rusak adalah pendinginan tidak lagi optimal, walaupun temperatur sudah disetel rendah.

Mengantisipasi kendala ini, Juni menganjurkan pemilik untuk mengganti filter AC dengan rutin, setidaknya satu kali setiap 10.000 kilometer atau sekitar enam bulan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/04/17/134100015/rutin-ganti-filter-ac-mobil-cegah-risiko-infeksi-saluran-pernapasan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke