Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Benarkah Kabel Gas Nyangkut Jadi Sebab Kecelakaan Truk di GT Halim? | Gempuran Truk China Mulai Mengusik Produk Jepang di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com – Insiden kecelakaan yang melibatkan truk dengan beberapa mobil penumpang terjadi di Gerbang Tol Halim Utama, Rabu (27/3/2024) pagi.

Dalam sebuah potongan percakapan sopir truk MI (18 tahun) dengan petugas kepolisian, disebutkan alasan kenapa truk sampai melaju tak terkendali menjelang gerbang tol.

Menurut keterangan MI, kondisi gas tidak berfungsi dengan baik, sehingga membuat truk melaju sampai menabrak kendaraan di depannya.

Selain itu, kehadiran sejumlah truk merek China kian meramaikan pasar kendaraan niaga di Tanah Air. Bahkan di pertambangan nikel di Morowali, Sulawesi Tengah dan di Halmahera, Maluku Utara saat ini sudah mulai banyak truk impor dari negeri tirai bambu.

Sejalan dengan hal itu, Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) berpendapat, kehadiran pesaing baru di industri kendaraan niaga itu kini sudah mulai mengusik penjualan truk merek Jepang.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Kamis, 28 Maret 2024 :

1. Benarkah Kabel Gas Nyangkut Jadi Sebab Kecelakaan Truk di GT Halim?

"Dikerjain sama orang tali gasnya dicopotin, begitu saya pasang enggak bisa disetel yang penting bisa gas aja,", ujar sopir truk MI, dilansir dari Instagram @jakarta.terkini, Rabu (27/3/2024).

Menanggapi alasan tersebut, Department Head of Part Business Development PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Yogi Krisdian, menilai bahwa pernyataan sopir agak janggal.

2. Gempuran Truk China Mulai Mengusik Produk Jepang di Indonesia

COO Director HMSI, Santiko Wardoyo mengatakan, gempuran truk China cukup mengganggu produsen truk Jepang yang sudah punya pabrik di Indonesia. Padahal, menurutnya secara regulasi, truk China itu tidak memenuhi regulasi pemerintah Indonesia tentang emisi.

3. BMW Mulai Terganggu Kehadiran Mobil China

Saat ini pasar otomotif di Indonesia sudah banyak dihuni oleh merek asal China, sebut saja Wuling, DFSK, Chery, hingga yang terbaru Build Your Dreams (BYD). Sejumlah pabrikan asal China menawarkan produk baru dengan harga yang cukup kompetitif.

Kehadirannya pun cukup menjadi ancaman bagi sejumlah merek otomotif yang sudah lebih dulu hadir

4. Benda Napoleon 250, Cruiser Baru Punya Desain Nyeleneh

Benda, pabrikan motor dari China bisa dibilang punya model motor yang unik. Satu yang baru meluncur adalah Napoleon 250, motor gaya cruiser dengan tampilan nyeleneh.

Dikutip dari Greatbiker, Napoleon 250 merupakan versi lebih kecil dari Napoleon 450 yang rilis akhir 2023. Tampilan motor ini terlihat crusier, punya sumbu roda panjang, kursi rendah dan melayang, tangki membulat dan posisi dudukan kaki yang ada di depan.

5. Dijual Terbatas, Motor Replika Francesco Bagnaia Hadir di Indonesia

Janto Group melalui salah satu unit usahanya, Ducati Indonesia membawa kabar bahagia bagi para pecinta MotoGP dan roda dua nasional.

Setelah sukses mengenalkan serangkaian produk mewah, kini APM roda dua asal Italia tersebut resmi memasarkan tunggangan replika dari juara bertahan MotoGP Francesco Bagnaia.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/29/060200315/-populer-otomotif-benarkah-kabel-gas-nyangkut-jadi-sebab-kecelakaan-truk-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke