Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Rute Layanan Transjakarta yang Pakai Bus Listrik

JAKARTA, KOMPAS.com - Tidak hanya mobil penumpang atau sepeda motor saja, kini bus juga sudah mulai masuk ke era elektrifikasi.

Bahkan layanan transportasi umum berupa angkutan masal di Jakarta yang lebih dikenal dengan busway atau bus Transjakarta sudah mengoperasikan bus listrik. 

Dalam kurun waktu dua tahun terakhir, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) telah menggaungkan era elektrifikasi dengan meluncurkan sejumlah bus listrik.  Strategi ini sejalan dengan target Pemerintah untuk mencapai Net Zero Emission dalam mempercepat penggunaan kendaraan yang ramah lingkungan.

Berdasarkan unggahan informasi dari Instagram @pt_transjakarta, per 4 Maret 2024, ada tujuh rute dengan bus listrik Transjakarta yang beroperasi melayani warga Jakarta, berikut  rinciannya :

1. 1E: Pondok Labu-Blok M.

2. 4B: Stasiun Manggarai-Universitas Indonesia.

3. 4C: Pemuda Merdeka-Bundaran Senayan.

4. 4F: Pinang Ranti-Pulo Gadung.

5. 6D: Stasiun Tebet-Bundaran Senayan.

6. 7A: Kampung Rambutan-Lebak Bulus.

7. D21: Universitas Indonesia-Lebak Bulus.

"Penggunaan bus listrik berpotensi menurunkan polusi suara 28 persen dibandingkan bus diesel dan menghasilkan emisi 99,9 persen lebih rendah dibandingkan menggunakan kendaraan pribadi," tulis akun Instagram @pt_transjakarta.

Adapun tarif dan jam operasional dari layanan bus berbasis baterai milik Transjakarta ini sama seperti layanan busway konvesional. Saat ini totalnya sudah ada 100 unit bus listrik Transjakarta hasil dari kerjasama dengan berbagai pihak. 

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/22/074200315/7-rute-layanan-transjakarta-yang-pakai-bus-listrik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke