JAKARTA, KOMPAS.com - PT Chery Sales Indonesia (CSI) sudah resmi membuka jalur pemesanan untuk Tiggo 5 X. Ternyata, Chery pada awalnya tidak berniat untuk meluncurkan sport utility vehicle (SUV) ini.
Tiggo 5 X tadinya direncanakan hanya dipajang pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, bukan untuk dijual. Mobil ini mulai dipajang pada hari kedua pameran otomotif tersebut digelar.
Bahkan, pengunjung yang penasaran juga bisa mencoba langsung unitnya di area test drive. Setelah beberapa hari pameran otomotif tersebut digelar, Chery akhirnya mengumumkan harga Tiggo 5 X, sekaligus membuka keran pemesanan atau pre-booking.
Disebutkan bahwa SUV ini sudah dirakit secara lokal. Namun demikian, Chery mengakui bahwa pihaknya masih akan fokus pada mobil listrik Omoda E5. Jadi, produksi di pabrik akan mengutamakan SUV listrik tersebut.
"Tiggo kita tunda dulu produksinya, karena kita mau fokus di Omoda E5 dulu. Jadi, itu alasannya mengapa kita tidak memaksimalkan promosi dari Tiggo 5 X. Setelah itu, baru kita akan fokus pada Tiggo 5 X," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT CSI, kepada wartawan, saat ditemui di Jakarta, belum lama ini.
"Sebenarnya, kemarin pun kita belum meluncurkannya, yang kita umumkan adalah pre-booking, karena desakan dari konsumen. Ya, seperti biasa kan kita pasang Tiggo 8 Pro Max dan Tiggo 5 X, awalnya untuk mendapatkan respons," kata Rifkie.
Rifkie mengatakan, maksud Chery memajang Tiggo 5 X kebutuhan awalnya adalah untuk riset. Tapi, karena ada desakan yang banyak dari diler dan dari konsumen, akhirnya terpaksa Chery harus mengeluarkan harga.
"Jadi, bagi orang yang berkenan, dia sudah tahu harganya. Saat ini, pre-booking untuk Tiggo 5 X itu sudah sampai puluhan unit," ujarnya.
Tiggo 5 X sendiri dibanderol Rp 269 juta (OTR Jakarta) untuk varian Classic. Sedangkan varian Champion, dipasarkan dengan harga Rp 299 juta (OTR Jakarta).
https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/26/180100715/masih-fokus-omoda-e5-chery-sebenarnya-belum-mau-luncurkan-tiggo-5-x